Menguak Asal Mula Kerangka Manusia di Asrama Polsek Ujungpangkah Gresik

oleh -9036 Dilihat
IMG 0891 scaled
Petugas saat mengumpulkan kerangka manusia yang ditemukan dalam mobil di Aspol Polsek Ujungpangkah, Gresik. (Foto: Andika DP)

KabarBaik.co – Identitas kerangka manusia yang ditemukan dalam mobil di Asrama Polisi (Aspol) Polsek Ujungpangkah, Desa Banyuurip, Kecamatan Ujungpangkah, Kabupaten Gresik, Senin (10/3) siang, hingga kini masih menjadi misteri.

Selasa (11/3) pagi, tim Bid Dokkes Polda Jatim mendatangi lokasi kejadian untuk mengidentifikasi kerangka manusia itu.

Pantauan di lokasi, petugas terlihat membawa tiga koper KIT autopsi dan KIT DNA. Mereka mengumpulkan satu persatu potongan tulang-belulang hingga rambut. Dan barang bukti lainnya.

Kendati demikian, hingga kini asal-usul dan identitas mayat mengenaskan tersebut belum terungkap. Masih menunggu hasil pemeriksaan lebih lanjut.

Sementara itu, Kapolsek Ujungpangkah Iptu Suwito Saputro menjelaskan bahwa mobil Honda Civic itu merupakan milik mantan Kanit Reskrim Polsek Ujungpangkah Aipda Yudi Setiawan yang kini bertugas di Polsek Panceng.

“Jadi asrama itu ditempati yang bersangkutan dulu waktu menjabat sebagai Kanit Reskrim Polsek Ujungpangkah. Sekitar dua tahun sudah pindah tugas dan jarang kesini,”  ungkap Suwito di lokasi.

Penemuan Kerangka Manusia di Asrama Polsek Ujungpangkah Gresik

Masih menurut Suwito, mobil tersebut sudah lima tahun terparkir di Aspol Polsek Ujungpangkah. Tidak pernah dipakai.

“Nah kemarin itu, PHL kami bernama Gita dihubungi oleh Pak Yudi untuk mengecek apakah pintu mobilnya masih bisa dibuka. Setelah dicek ternyata ada kerangka manusia,” tandasnya.

Diungkapkan Suwito, selama ini tidak pernah tercium bau busuk menyengat. Apalagi Aspol Polsek Ujungpangkah kondisi kosong tidak ada yang menghuni.

“Hari ini tim dari Polda Jatim datang untuk melakukan identifikasi,” pungkasnya.

Seperti diberitakan, penemuan kerangka manusia terjadi di Aspol Polsek Ujungpangkah, Senin (10/3) sekitar pukul 13.50 WIB. Kondisinya tinggal tulang-belulang di dalam mobil, kursi depan sebelah kiri.(*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Editor: Andika DP


No More Posts Available.

No more pages to load.