Ditinggal Tugas, Rumah Petugas KPPS di Banyuwangi Terbakar

oleh -114 Dilihat
Rumah Didik dan Yahuk ludes terbakar, sementara rumah tetangganya tampak terbakar dibagian dinding dapur.

kabarbaik.co – Rumah salah seorang petugas KPPS di Banyuwangi ludes terbakar. Rumah itu terbakar saat ditinggal perhitungan suara, Kamis (15/2/2024) dini hari.

Rumah itu milik pasangan Didik dan Yayuk berada di RT.001 Lingkungan Kempon, Kelurahan Kepatihan, Banyuwangi.

Rumah tersebut hbis terbakar saat Yayuk bertugas di TPS 06 kelurahan Balerejo kecamatan Banyuwangi. Ketua Rt 01 Ribut mengungkapkan, peristiwa tersebut terjadi saat suami Yayuk, Didik hendak membuat kopi, ia memasak air diatas kompor lalu meninggalkan rumah untuk menengok istrinya di TPS.

Didik lupa bahwa ia sedang memasak air. selang 30 menit, warga berteriak panik lantaran menyaksikan api menyala nyala dibagian dapur rumah Didik.

“Pak Didik masa air dan lupa, ditinggal ke TPS. Mungkin gosong lalu kebakar dan menyambar,” kata Ribut.

Menurut Ribut, peristiwa tersebut terjadi sangat cepat, hanya dalam waktu 15 menit api menjalar ke seluruh bagian rumah.

“Sangat cepat, 15 menit api membesar,” tambahnya.

Warga langsung meminta bantuan petugas pemadam kebakaran, tiga unit mobil damkar langsung datang ke lokasi. Karena lokasi merupakan area padat pemukiman, petugas damkar harus menyerat kabel dengan menjebol rumah tetangga Didik dan Yayuk untuk bisa mengakses titik api.

“Ini padat rumah lokasinya, satu rumah sudah ikut terbakar bagian dapurnya. Untung damkar cepat menangani,” jelas Ribut.

Menyaksikan kebakaran yang menimpa rumah tinggalnya, Didik lemas tak berdaya hingga dilarikan ke rumah warga yang bisa memberikan pertolongan pertama. Sementara Yayuk hanya bisa pasrah dan terpaksa tidak bisa melanjutkan tugasnya sebagai anggota KPPS.(Ikhwan)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.