KabarBaik.co – Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Malang Raya telah terbentuk dan dilantik hari ini, Rabu (22/1). Ketua JMSI Malang Raya, Syaiful Arif menjelaskan tiga strategi JMSI periode 2024-2029 di bawah kepemimpinannya.
“JMSI merupakan organisasi yang menaungi perusahaan media online atau media siber, dengan komitmen menjaga netralitas dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” urai Syaiful.
Menurut Syaiful, JMSI bukan organisasi profesi atau wartawan, melainkan asosiasi pemilik perusahaan media online yang telah diakui Dewan Pers. “Di sini ada tiga program utama JMSI, yakni kolaborasi dengan berbagai pihak, agenda setting, dan penyelenggaraan berbagai event,” jelasnya.
Strategi tersebut, lanjut Syaiful, di antaranya program kolaborasi dirancang untuk melayani masyarakat. Seperti bekerja sama dengan Ombudsman dalam pengelolaan pengaduan masyarakat, termasuk penyaluran bantuan sosial.
“Salah satunya JMSI akan menyelenggarakan berbagai event yang melibatkan masyarakat dan elemen lain di Malang Raya. Event ini akan menjadi ruang interaksi yang melibatkan semua pihak untuk mendukung pembangunan lokal,” kata Syaiful.
Syaiful menegaskan, keberadaan JMSI menjadi wadah bagi masyarakat dan organisasi yang selalu memprioritaskan anggotanya. “Kami berharap JMSI mampu menciptakan iklim perusahaan pers yang sehat dan sejahtera bagi karyawan,” tandasnya. (*)






