PKB Akhirnya Ikut Mengusung Setyo Wahono-Nurul Azizah di Pilkada Bojonegoro 2024

oleh -195 Dilihat
oleh
Poster Setyo Wahono-Nurul Azizah telah beredar di kalangan jurnalis dan Masyarakat Bojonegoro. (Foto: Shohibul Umam)

KabarBaik.co – Setyo Wahono-Nurul Azizah membawa 14 rekomendasi partai politik (parpol) saat mendaftar sebagai pasangan calon bupati-wakil bupati dalam Pilkada Bojonegoro 2024 di KPU Bojonegoro, Rabu (28/8). Parpol terbaru yang ikut bergabung adalah Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Rekomendasi tersebut diberikan sejak kemarin sore. “Betul, PKB memberikan rekomendasi ke pasangan Setyo Wahono-Nurul Azizah kemarin sore dan sudah diupload ke silon,” ujar Sekretaris Tim Kampanye Pemenang Koalisi Bojonegoro Maju (KBM), Ahmad Supriyanto.

Baca juga:  Pilkada Kabupaten Malang, Ada Sinyal PDIP Gandeng PKB

Lambang partai berlogo bola dunia dan lebah itu juga sudah terpasang di poster 12 partai pengusung Setyo Wahono-Nurul Azizah. Adapun 12 parpol tersebut selain PKB yaitu, Partai Gerindra, Golkar, Demokrat, PAN, PPP, PKS, Hanura, PBB, NasDem, PSI, Gelora, dan Partai Buruh.

Sekretaris DPC PKB Bojonegoro Abdullah Umar belum merespons pesan singkat yang dilayangkan beberapa jurnalis di Kabupaten Bojonegoro ihwal dukugan tersebut.

Baca juga:  Antisipasi Kekeringan Lahan Pertanian, Pemkab Bojonegoro Bangun 5 Embung Baru

Sementara itu, Sekretaris DPW PKB Jawa Timur, Fauzan Fuadi ketika dikonfirmasi perihal kabar tersebut tak membenarkan dan tak membantah. “Wait (tunggu),” jawab Fauzan Fuadi singkat. Untuk diketahui, pasangan Setyo Wahono-Nurul Azizah akan mendaftarkan diri ke KPU Bojonegoro pada hari ini (28/8). (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.