Resep Steamboat Kuah Tomyum: Ide Jualan Menggiurkan dan Penghangat di Musim Hujan

oleh -809 Dilihat
tomyum
Foto Resep steamboat kuah tomyum yang bikin selera naik saat musim hujan (Pinterest)

KabarBaik.co- Cuaca hujan yang sering turun membuat banyak orang mencari makanan hangat dan berkuah untuk menghangatkan tubuh. Salah satu pilihan yang tepat adalah steamboat kuah tomyum. Selain nikmat, makanan ini juga sangat cocok dijadikan ide bisnis kuliner.

Steamboat kuah tomyum menawarkan sensasi makan yang menyenangkan. Dengan kuah tomyum yang segar dan pedas, serta beragam pilihan bahan seperti daging, seafood, sayuran, dan mie, membuat steamboat menjadi hidangan yang disukai banyak orang.

Bahan-bahan Kuah:

  • 1 liter air
  • 2 batang serai, memarkan
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 ruas lengkuas, memarkan
  • 4 siung bawang merah, iris
  • 3 siung bawang putih, iris
  • 10 buah cabai rawit merah, iris (sesuai selera pedas)
  • 4 buah cabai merah besar, buang biji, iris
  • 1 sdt bubuk kunyit
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdt gula pasir
  • Garam secukupnya
  • Kaldu bubuk ayam secukupnya
  • 1 sdm saus ikan
  • Air jeruk nipis secukupnya
  • Jamur enoki
  • Udang segar
  • Cumi-cumi
  • Ikan dori
  • Bakso ikan
  • Sawi putih
  • Toyo
  • Daun bawang, iris

Cara Membuat:

  1. Rebus air hingga mendidih, masukkan serai, daun jeruk, lengkuas, bawang merah, bawang putih, cabai rawit, cabai merah, bubuk kunyit, merica bubuk, gula, garam, kaldu bubuk, dan saus ikan. Masak hingga mendidih dan harum.
  2. Masukkan jamur enoki, udang, cumi-cumi, ikan dori, dan bakso ikan. Masak hingga matang.
  3. Tambahkan sawi putih dan toyu. Masak sebentar hingga layu.
  4. Peras air jeruk nipis sesuai selera.
  5. Taburi dengan daun bawang iris sebelum disajikan.

Tips:

  • Untuk rasa yang lebih kaya, bisa ditambahkan santan encer.
  • Siapkan berbagai macam saus seperti saus sambal, saus tiram, dan kecap manis sebagai pelengkap.
  • Sajikan steamboat dalam panci yang tahan panas agar kuahnya tetap hangat.

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Penulis: Lilis Dewi


No More Posts Available.

No more pages to load.