Sampai 1 Juli, Satlantas Polres Gresik Bagikan Sarapan Gratis untuk Pemohon SIM Keliling

oleh -2883 Dilihat
d3a92195 d0fd 4d86 93b5 62612d19cd85
Anggota Satlantas Polres Gresik membagikan sarapan gratis kepada pemohon SIM keliling. (Foto: Ist/Andika DP)

KabarBaik.co – Berbagai kegiatan digelar jajaran Polres Gresik untuk menyambut Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024. Seperti dilakukan Satlantas Polres Gresik dengan mengadakan kegiatan berbagi sarapan gratis kepada para pemohon SIM keliling.

Sebelum mengurus SIM, para pemohon bisa mengisi perut dengan aneka sarapan gratis yang disediakan Polantas. Kegiatan ini akan berlangsung dalam sepekan ke depan, hingga 1 Juli 2024.

Kapolres Gresik AKBP Adhitya Panji Anom melalui Kasat Lantas AKP Derie Fradesca menjelaskan, program makan gratis untuk pemohon SIM keliling ini adalah wujud kepedulian dan komitmen Satlantas Polres Gresik untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Kegiatan ini diinisiasi untuk membantu masyarakat yang belum sempat sarapan sebelum mengurus administrasi SIM. Sarapan gratis ini pun disambut positif oleh pemohon SIM keliling di tempat-tempat yang sudah disediakan.

“Kami memahami bahwa tidak semua pemohon SIM keliling sempat sarapan, terutama karena lokasi pelayanan SIM keliling yang selalu berpindah-pindah. Oleh karena itu, kami menyediakan sarapan gratis agar masyarakat tetap dapat mengurus SIM dengan nyaman dan tanpa terburu-buru,” ujarnya, Rabu (26/6).

Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 26 Juni hingga 1 Juli 2024, sebagai bagian dari rangkaian Hari Bhayangkara ke-78. Selain sarapan gratis, Satlantas Polres Gresik juga mengajak masyarakat untuk menjadi warga yang taat aturan, terutama dalam hal administrasi berkendara.

Kepatuhan dalam memiliki SIM yang sah merupakan bagian dari upaya bersama untuk menciptakan lalu lintas yang aman dan tertib. Satlantas Polres Gresik berharap kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat langsung bagi pemohon SIM keliling, tetapi juga menumbuhkan kesadaran dan kepedulian masyarakat akan pentingnya administrasi kendaraan yang lengkap dan legal.

“Mari bersama-sama merayakan Bhayangkara ke-78 dengan semangat kebersamaan dan kepatuhan terhadap aturan hukum yang berlaku,” tutup AKP Derie Fradesca. (*)

 

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Editor: Andika DP


No More Posts Available.

No more pages to load.