KabarBaik.co – Destinasi wisata Taman Langit Dieng Wonosobo, semakin menjadi pilihan favorit bagi para wisatawan. Daya Tarik utama tempat wisata Taman Langit ini adalah lautan awan yang menciptakan ilusi seolah-olah surga yang berada diatas awan.
Tempat ini juga menyuguhkan keindahan alam yang mempesona dengan suasana yang sejuk dan pengunjung dapat menikmati pemandangan matahari terbit yang spektakuler atau sunrise menjadikan spot foto yang sangat menarik.
Wisata ini sangat cocok banget untuk menghilangkan stress dan membuat suasana lebih tenang. Untuk lokasinya terletak di Kawasan Dieng Plateau, Tepatnya di Sidorejo, Tieng, Kec. Kejajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah.
Taman Langit Dieng Wonosobo dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang memadai untuk kenyamanan pengunjung.
Area parkir luas
Memiliki area parker yang luas menjadikan salah satu kenyamanan bagi pengunjung jika membawa kendaraan pribadinya.
Toilet yang bersih
Kalian bisa juga bisa menikmati fasilitas ini untuk buang air kecil maupun buang air besar.
Musholla
Memiliki fasilitas musholla yang bisa kalian gunakan ibadah bagi umat muslim.
Rest Area
Kalian bisa melepas penat setelah menikmati pemandangan yang indah di rest area yang sudah disediakan.
Kios
Fasilitias berikutnya terdapat beberapa kios yang menjual berbagai macam souvenir.
Kafe
Kafe yang menyajikan berbagai makanan dan minuman, cocok untuk bersantai sambil menikmati pemandangan.
Harga tiket masuk
Harga tiket masuk ke Taman Langit Dieng Wonosobo bisa dibilang sangat terjangkau, hanya Rp 15.000 per orang.
Sedangkan untuk biaya parkir kendaraan, dikenakan Rp 3.000 untuk sepeda motor dan Rp5.000 untuk mobil.
Rute menuju wisata taman langit
Untuk menuju lokasi Taman Langit Dieng Wonosobo, pengunjuang dapat menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi umum. Rute perjalanan ke Taman Langit dapat dimulai dari pusat kota Wonosobo yang memakan waktu sekitar 45 menit.
Kemudian ikuti jalan raya utama menuju Dieng hingga menemukan papan petunjuk ke Taman Langit. Apabila menggunakan kendaraan umum, opsinya dapat menggunakan angkot dari Terminal Wonosobo menuju Dieng. Setibanya di Dieng, mereka dapat melanjutkan perjalanan dengan ojek atau becak menuju Taman Langit.
Pernahkah merasakan sensasi berada di atas awan? Taman Langit Dieng akan mewujudkan mimpi kalian. Dengan keindahan alam yang memukau dan udara yang sejuk, tempat ini akan memberikan pengalaman liburan yang tak terlupakan.
Dengan harga tiket yang terjangkau dan fasilitas yang lengkap, Taman Langit Dieng menjadi destinasi wisata yang wajib dikunjungi. Ajak keluarga dan teman-teman untuk menikmati keindahan alam Dieng dan menciptakan kenangan indah bersama. Jangan lewatkan kesempatan untuk merasakan sensasi berada di surga dunia!