Terus Tingkatkan Kompetensi Pencari Kerja, Disnaker Sebut Tingkat Pengangguran di Jember Turun

oleh -439 Dilihat
disnaker jember
Kepala Disnaker Jember, Suprihandoko. (Ist)

KabarBaik.co – Data Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Jember menunjukkan Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) menurun.

Tercatat pada tahun 2022 ada TPT sebesar 4,06 persen. Kemudian turun 0,05 persen di tahun 3023 menjadi 4,01 persen.

“Sedangkan di tahun 2024, Tingkat Pengangguran Terbuka turun 0,78 persen menjadi 3,23 persen,” ujar Kepala Disnaker Jember, Suprihandoko, Jumat (9/5).

Ia mengatakan, untuk menurunkan tingkat pengangguran perlu ada peran dari banyak pihak.

“Kenapa begitu, karena kondisinya untuk bisa menurunkan hingga 0,78 persen saja bukan hal yang mudah,” jelasnya.

Suprihandoko menyampaikan, di satu sisi pihaknya juga memberikan pelatihan keterampilan dengan cara yang berbeda.

“Jadi contoh gampanganya seseorang mengikuti pelatihan keterampilan menjahit, berikutnya ikut pelatihan membuat kue. Nah saat itu hal itu tidak diperbolehkan. Tidak boleh dengan orang yang sama,” terangnya.

“Hal itu agar mereka yang dilatih harus konsisten pada bidang tersebut. Kecuali pelatihan yang dilakukan berkelanjutan masih terhubung untuk pengembangan usahanya,” sambungnya.

Menurutnya, yang masih menjadi pekerjaan rumah hingga saat ini adalah meningkatkan kompetensi pencari kerja. Karena di satu sisi lowongan pekerjaan hampir setiap hari ada.

Meksipun pada kenyataannya sulit bagi pencari kerja untuk dapat masuk karena tidak memiliki kompetensi.

Ia menambahkan, upaya yang bisa dilakukan Disnaker adalah bekerja sama dengan perusahaan.

“Kami mengejar super tax deduction dapat dieksekusi. Serta menekankan pada perusahaan agar mau memberikan CSR untuk peningkatan SDM lokal supaya laku di pasar kerja,” pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Penulis: Dwi Kuntarto Aji
Editor: Gagah Saputra


No More Posts Available.

No more pages to load.