KabarBaik.co – Seorang lansia bernama Tekad berusia 60 tahun asal RT 07, RW 03, Desa Blimbing, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri beserta 11 ekor kambing miliknya hilang diduga terseret banjir, Sabtu dinihari (17/5).
Banjir tersebut terjadi akibat luapan Sungai Bruni yang berhulu di lereng Gunung Wilis setelah hujan deras mengguyur kawasan itu sejak Magrib hingga tengah malam.
Lansia itu dilaporkan hilang setelah terseret arus banjir bandang yang menghantam rumahnya saat ia sedang tidur di kamar.
Sirtomo, kerabat korban, mengatakan bahwa saat itu Tekad sedang bersama kedua keponakannya bernama Putri, 22 tahun dan Nanang, 25 tahun.
“Kamarnya jebol diterjang banjir bandang,” katanya.
Hingga saat ini, proses pencarian terhadap korban hilang terseret banjir masih terus dilakukan oleh warga bersama aparat terkait.
Tak hanya itu, salah seorang keluarga lain bernama Hariyanto bersama istri dan anak bahkan sempat ikut hanyut hingga ke halaman rumah, namun keluarga tersebut berhasil menyelamatkan diri.
Hingga saat ini, para penghuni rumah bersama warga yang lain mulai membersihkan material lumpur dan puing-puing yang terbawa banjir.
Diketahui, selain banjir bencana longsor juga terjadi di 4 Desa di Wilayah Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri yakni Desa Blimbing, Pamongan, Ngetrep, dan Petungroto.(*)