TPS Terima Kunjungan ISD, Dorong Penguatan Rantai Logistik Industri Kelapa Indonesia Timur

oleh -168 Dilihat
IMG 20260123 WA0004
ISD dan para mitra berupaya memetakan berbagai tantangan dan peluang dalam rantai nilai industri kelapa.

KabarBaik.co – PT Terminal Petikemas Surabaya (TPS), anak usaha Subholding Pelindo Terminal Petikemas (SPTP), menerima kunjungan Indonesia Services Dialogue (ISD) dalam rangka memperkuat konektivitas rantai logistik industri kelapa dari Indonesia Timur. Kunjungan tersebut diterima langsung oleh Direktur Operasi TPS, Noor Budiwan, di Kantor TPS, Jalan Tanjung Mutiara 1 Surabaya.

Kegiatan ini merupakan bagian dari kolaborasi ISD bersama Economic Research Institute for ASEAN and East Asia (ERIA) serta Kementerian Perdagangan Republik Indonesia, yang tengah mengkaji pengembangan industri kelapa di Indonesia Timur, khususnya di Nusa Tenggara Timur (NTT).

Melalui kerja sama tersebut, ISD dan para mitra berupaya memetakan berbagai tantangan dan peluang dalam rantai nilai industri kelapa, mulai dari sisi produksi, pengolahan, hingga distribusi dan logistik. Upaya ini ditujukan untuk meningkatkan daya saing komoditas kelapa dari kawasan timur Indonesia, baik di pasar domestik maupun internasional.

Sebagai salah satu hub logistik utama nasional, Surabaya dinilai memiliki peran strategis dalam mendukung arus distribusi barang dari Kawasan Timur Indonesia menuju Pulau Jawa dan wilayah lainnya.

Karena itu, audiensi dengan TPS diharapkan dapat membuka ruang diskusi mengenai peningkatan efisiensi logistik, optimalisasi layanan kepelabuhanan, serta dukungan operasional bagi distribusi komoditas kelapa.

Pelaksana Harian Sekretaris Perusahaan TPS, Adhi Kresna Novianto, menyampaikan bahwa TPS menyambut positif kunjungan dan inisiatif kolaboratif dari ISD. Menurutnya, dialog semacam ini menjadi langkah penting dalam memperkuat konektivitas logistik nasional, khususnya bagi komoditas unggulan dari Indonesia Timur.

“Sebagai bagian dari Subholding Pelindo Terminal Petikemas, kami memahami bahwa Surabaya memegang peranan strategis sebagai pintu gerbang distribusi kawasan timur. Oleh karena itu, kerja sama dan dialog seperti ini sangat penting untuk mendorong efisiensi logistik sekaligus meningkatkan daya saing nasional,” ujar Adhi, Jumat (23/1).

Ia menambahkan, dari hasil audiensi dan diskusi yang berlangsung, terdapat potensi sinergi yang dapat memberikan dampak positif tidak hanya bagi penguatan rantai nilai industri kelapa, tetapi juga terhadap peningkatan kualitas layanan logistik yang lebih terintegrasi.

“TPS berkomitmen memberikan dukungan optimal sesuai dengan kapasitas dan mandat kami, termasuk dalam koordinasi operasional dan penerapan aspek keselamatan kerja, guna memastikan kelancaran arus barang serta keberlanjutan ekosistem logistik Indonesia,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Penulis: Dani
Editor: Gagah Saputra


No More Posts Available.

No more pages to load.