3 Toilet Portabel Ditambahkan di Alun-alun Kota Batu

Reporter: P. Priyono
Editor: Andika DP
oleh -85 Dilihat
Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai cek kesiapan toilet portabel. (Foto: P. Priyono)

KabarBaik.co – Pemkot Batu menambahkan sebanyak tiga toilet portabel yang ditempatkan di seputaran Alun-alun Kota Batu. Ini dilakukan sebagai upaya menghadapi datangnya ribuan wisatawan yang datang ke Kota Batu saat liburan lebaran pekan depan.

Sedangkan, titik untuk penempatan toilet tersebut yaitu di Jalan Kartini. Kemudian, Jalan Gajah Mada. Lalu, di KUD Kota Batu.

Baca juga:  Trotoar di Tiga Ruas Jalan Protokol Kota Batu Bakal Menyala Saat Malam Hari

Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai mengharapkan tiga toilet portabel yang sudah ditempatkan itu mampu memenuhi kebutuhan wisatawan saat berlibur di Alun-alun Kota Batu.

“Kita harus antisipasi tingginya kunjungan ke Kota Wisata Batu, kita akan siapkan semaksimal mungkin agar para wisatawan memberikan kesan yang baik ketika ada di kota yang kita cintai,” terang Pj Wali Kota Batu, Minggu (7/4).

Baca juga:  Pemkot Batu Sambut Baik Wacana Pemprov Jatim Buka Trayek Rute Surabaya-Batu

Sebenarnya, keberadaan tiga toilet portable ini akan memperkuat keberaan toilet yang ada di Alun-alun Kota Batu, sehingga kebersihan di Alun-alun Kota Batu tetap terjaga.

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.