KabarBaik.co – Kepala Bidang Tata Lingkungan Hidup Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang, Tri Santoso menyatakan, saat ini baru 23 kampung pada Program Kampung Iklim (Proklim) yang dimiliki Kota Malang. Ini merupakan pekerjaan rumah Pemkot Malang untuk menjadikan memaksimalkan Proklim tersebut.
Tri menyatakan bahwa pemkot menargetkan pada tahun ini Kampung Proklim Kota Malang dapat bertambah menjadi 60 kampung. “Yang jelas target Kota Malang ini inginnya minimal 60 Proklim,” kata Tri, Senin (20/1).
Meski target tersebut tidak mudah, namun Tri optimistis bisa melaksanakannya. Menurutnya, ada beberapa jenjang yang harus dilewati kampung-kampung di Kota Malang untuk mencapai Proklim, yakni secara bertahap telah menjadi kampung bersinar dan kampung berseri. “Ini penting untuk menggerakkan warga di masing-masing RW agar program berhasil terlaksana,” ujarnya.
Dalam pemenuhan persyaratan, lanjut Tri, DLH Kota Malang turut mendampingi masyarakat, khususnya dalam sisi administrasi, untuk menjadi Kampung Proklim.
“Masyarakat antusiasnya tinggi sekali. Mereka ketika melihat wilayah nampak asri dan terasa nyaman akhirnya dampaknya kan mereka sendiri yang dapat. Saya merasa Kampung Proklim merupakan satu semangat yang dimiliki oleh masyarakat,” ungkapnya.
Dalam mempersiapkan kampungnya agar indah dan asri, masyarakat tak segan melakukannya secara swadaya. (*)