Futsal Indonesia Stagnan, PSSI Jatim Puji AFP Jatim: Kuncinya Koordinasi

Editor: Dian Kurniawan
oleh -82 Dilihat
Wakil Ketua Asprov PSSI Jatim Amir Burhanuddin. (Foto: Dian Kurniawan)

KabarBaik.co – Futsal di Indonesia sejatinya terus berkembang, terutama dalam 10 tahun terakhir. Dari sekadar hobi, berkembang menjadi wadah untuk berprestasi. Namun, Federasi Futsal Indonesia (FFI) terkesan stagnan tidak menunjukkan perkembangan.

Hal itu berkaca dari ketertiban sarana maupun prasarana di Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Jawa Timur yang lebih tersusun. Wakil Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jatim Amir Burhanuddin menilai jika AFP Jatim bisa tertib karena selalu menjalin koordinasi yang intens.

Baca juga:  Mantap! Gandeng Aplikator, Akademi Deltras FC Pantau Pertumbuhan Pesepakbola Muda

“(Pengurus) futsal Jatim yang sekarang koordinasi dengan Asprov (PSSI). Dimana program-program kerjanya nanti disampaikan pada Kongres Tahunan PSSI Jatim,” ujar Amir, Kamis (4/7).

Menurutnya, hal ini berbanding terbalik dengan langkah dan kinerja FFI. Induk organisasi futsal tanah air yang dipimpin Hary Tanoesoedibjo sejatinya langsung dibawah koordinasi PSSI Pusat.

“Terkait dengan futsal pusat, ini yang harus ditertibkan oleh PSSI pusat. Mulai dari kompetisinya, sampai dengan pengembangan sumber daya manusianya, ada wasitnya, ini sebenarnya bagaimana kepelatihan-kepelatihan dan lain sebagainya,” beber Amir.

Baca juga:  Awal Juni, Deltras Umumkan Pelatih Baru

Pria yang juga menjadi CEO Deltras FC itu mengungkapkan dengan kurang tertibnya dan kejelasan kepengurusan FFI, maka perkembangan futsal di tanah air sendiri jalan di tempat.

“Kami sih berharap PSSI pusat mulai konsen penertiban terhadap futsal,” jelas Amir.

Di sisi lain, AFP Jatim cukup intens guna mencari bibit-bibit atlet futsal dari jalur prestasi, dan hal itu berbanding terbalik dengan kepengurusan futsal, bahkan bisa dibilang tertinggal jauh dengan sepakbola.

Baca juga:  BK PON Khusus Diinisiasi oleh KONI dan Gubernur, Asprov Jatim Sampaikan Terima Kasih

“Kalau Jawa Timur AFP nya berkoordinasi dengan Asprov Jatim, yang pusat ini yang belum tau,” tandas Amir. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.