Jemaah Lansia Jadi Atensi, DPRD Kabupaten Kediri Minta Pelayanan Haji 2025 Berjalan Optimal

oleh -294 Dilihat
b6b12971 2a1a 44b6 b905 370981e3d3cd scaled
Sulistyo Budi, Anggota DPRD Kabupaten Kediri. (Foto: Oktavian Yogi Pratama)

KabarBaik.co – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kediri menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) di Ruang Komisi IV dengan pembahasan seputar persiapan haji tahun 2025, Senin (21/4).

Sulistyo Budi, Anggota DPRD Kabupaten Kediri mengatakan setelah mendapatkan penjelasan dari pihak terkait, ia menyebut keseluruhan persiapan masih berada di dalam jalur yang sesuai.

Namun pihaknya juga memberikan beberapa catatan. Terutama diperuntukkan kepada jemaah yang sudah memasuki usia lanjut (lansia). Menurutnya jumlah jamaah lansia tahun ini tidak besar yakni dari 1.092 jemaah tidak lebih dari 100 jemaah lansia.

“Tapi tetap itu harus menjadi perhatian oleh Kemenag dan juga Dinkes dan tadi kami tekankan untuk bisa memberikan pelayanan terbaik,” katanya.

Ia menambahkan, Pemerintah Kabupaten Kediri menyediakan anggaran untuk penyelenggara haji tahun 2025 sebesar Rp 1,4 miliar.

“Kami ingin memastikan karena uang itu dari rakyat maka harus betul-betul termanfaatkan dengan sebaik-baiknya terutama dalam penyelenggaraan haji, dan kita ingin terus mengawal dengan baik penyelenggara ini sampai selesai,” ucapnya.

Rincian anggaran tersebut diperuntukkan untuk transportasi, makan minum, pengawalan serta tenaga medis. Kendaraan yang disediakan terdapst dua jenis yakni sebuah bus untuk mengangkut jamaah dan truk untuk mengangkut kopernya. Diperkirakan membutuhkan 10 sampai 12 bus untuk bisa mengangkut semua jemaah.

“Kita kan juga ingin memastikan bahwa perjalanan dari sini ke sana maupun pulangnya nanti juga sudah lancar,” tambahnya.

Lalu untuk tim medis disediakan satu dokter dan satu perawat dalam satu kloter. Meskipun menurutnya hal itu ia nilai belum ideal untuk bisa merawat para jamaah.(*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Penulis: Oktavian Yogi Pratama
Editor: Andika DP


No More Posts Available.

No more pages to load.