Kunjungi Polsek Jajaran, Kapolres Lamongan Beri Arahan Pemilu 2024

oleh -166 Dilihat
Kapolrex Lamongan AKBP Bobby A Condroputra saat mengunjungi Polsek Jajaran.

kabarbaik.co – Kapolres Lamongan AKBP Bobby A. Condroputra melaksanakan kunjungan kerja dengan mendatangi Mako Polsek Jajaran.

Kunjungan ini bertujuan untuk memantau kesiapan dan pelayanan di kantor kepolisian.

AKBP Bobby mendatangi Polsek Turi, Posek Sukodadi, Polsek Pucuk, dan Polsek Babat. Tidak sendirian, kunjungan Kapolres Lamongan didampingi Wakapolres Kompol Akay Fahli.

Kapolres AKBP Bobby memulai kunjungannya dengan mengecek setiap ruang di Polsek jajaran. Memastikan kebersihan, dan memberikan arahan sesuai dengan tuntutan kondisi di masing-masing wilayah.

Baca juga:  Polres Nganjuk Pastikan Distribusi Logistik Pemilu 2024 Aman

“Dalam menjalankan tugas sebagai deteksi dini dan ujung tombak dari Polres, anggota Polsek diharapkan mampu melayani masyarakat dengan ikhlas dan penuh tanggung jawab,” ujar Kapolres Lamongan, Minggu (4/2/2024).

Selain itu, Kapolres menegaskan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan kantor sebagai bagian dari budaya kerja yang baik.

AKBP juga menekankan kepada anggota yang terlibat dalam pengamanan TPS (Tempat Pemungutan Suara) Pemilu 2024 untuk melaksanakan tugas sesuai dengan SOP.

Baca juga:  Petugas KPPS Mulai Berjatuhan, KPU Banyuwangi Imbau Jaga Kesehatan

“Dalam menjalankan tugas pengamanan TPS, patuhi SOP yang berlaku demi kelancaran proses demokrasi,” tambahnya.

Perwira menengah Polri dengan dua melati di pundak itu mengingatkan kepada seluruh anggota untuk selalu menjaga kesehatan. Sebab banyak tugas dan tanggung jawab yang masih menanti di masa yang akan datang.

Kunjungan kerja ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian kepada masyarakat serta memastikan setiap Polsek Jajaran Polres Lamongan beroperasi dengan optimal dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya masing-masing.

No More Posts Available.

No more pages to load.