Lantik Empat Pejabat RSUD, Wali Kota Pasuruan Tekankan Kualitas Layanan Kesehatan Meningkat

oleh -125 Dilihat
IMG 20260130 WA0020
Wali Kota Pasuruan, Adi Wibowo melantik pejabat RSUD. (Foto: Zia Ulhaq)

KabarBaik.co, Pasuruan – Wali Kota Pasuruan, Adi Wibowo (Mas Adi), kembali merotasi jajaran pejabat di lingkungan Pemkot Pasuruan. Kali ini empat pejabat di lingkup Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. R Soedarsono, dilantik dan diambil sumpahnya di Ruang Untung Suropati, Jumat (30/1).

Keempatnya terdiri dari 1 orang pejabat administrator, 1 orang pejabat pengawas, dan 2 orang lainnya pejabat fungsional tertentu melalui mekanisme pengangkatan kembali. Mereka adalah Adi Widianto dilantik sebagai Direktur RSUD dr. R. Soedarsono menggantikan M. Burhan yang pada momen itu diangkat kembali dalam jabatan fungsional Dokter Ahli Madya.

Sementara, Khoirul Rojikin menjabat Kepala Seksi Etika dan Mutu Keperawatan. Sedangkan Samsul Huda diangkat dalam jabatan fungsional Perawat Penyelia. Mas Adi dalam arahannya menekankan peningkatan kualitas layanan RSUD pasca dilakukanya rotasi tersebut.

Menurut Mas Rusdi, empat orang pejabat yang baru saja dilantik menjadi jembatan antara harapan masyarakat dan eksekusi layanan kesehatan yang berkualitas. ”Hari ini di lingkungan RSUD yang dilantik adalah direktur dan jajarannya. Kita semua punya ekspektasi rumah sakit kita naik kelas untuk terus memberikan pelayanan terbaik,” ujar Mas Adi.

Ia menekankan bahwa eskpektasi masyarakat terhadap layanan kesehatan yang berkualitas juga didukung oleh kesadaran untuk hidup sehat yang semakin tinggi. Karena itu, Mas Adi menghimbau agar di bawah kepemimpinan direktur yang baru saja dilantik, RSUD dapat menerapkan tata kelola dan sistem manajerial yang lebih baik.

”Melalui manajemen terbuka dan komunikasi yang baik dengan stakeholder, saya percaya harapan masyarakat itu mampu kita jawab dengan pelayanan yang berkualitas,” imbuhnya.

Mas Adi juga berpesan untuk tetap menjaga daya saing di tengah perang kualitas dengan rumah sakit di sekitar. Baginya, persaingan seharusnya memacu jajaran RSUD untuk selalu memperhatikan capaian kinerja. ”Persaingan akan terus membuat kita termotivasi untuk melakukan perbaikan. Sementara Pemkot akan terus mendorong dan melakukan monitoring serta evaluasi bagi kinerja Anda semua demi menjadikan RSUD kita menjadi terdepan” lanjut Mas Adi. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Penulis: Ziaul Haq
Editor: Hairul Faisal


No More Posts Available.

No more pages to load.