KabarBaik.co – Aktivitas penyeberangan di Pelabuhan Ketapang – Gilimanuk selama long weekend Isra Mikraj menunjukkan trend positif. Tercatat selama tiga hari, Jumat – Minggu (16-18/1) tercatat ada 121.116 penumpang yang menyeberang di lintasan Jawa Bali.
Rinciannya 59.501 penumpang dan 17.571 unit kendaraan, didominasi truk logistik sebanyak 5.905 unit serta kendaraan roda dua 5.767 unit dari Ketapang – Gilimanuk.
Sementara itu, arus balik Gilimanuk–Ketapang mencapai 61.615 penumpang dan 17.029 unit kendaraan, dengan truk logistik 5.549 unit dan kendaraan roda dua sebanyak 5.508 unit. Seluruh lintasan tersebut terpantau dalam kondisi ramai namun tetap lancar.
Direktur Utama ASDP, Heru Widodo, menegaskan bahwa kelancaran tersebut bukan semata soal volume, melainkan hasil dari konsistensi perusahaan menjaga standar keselamatan dan kenyamanan pengguna jasa.
“Di setiap momentum libur panjang akhir pekan, fokus kami selalu sama memastikan armada siap beroperasi, petugas siaga di lapangan, serta fasilitas pelabuhan berfungsi optimal. Di saat yang sama, koordinasi dengan seluruh pemangku kepentingan terus kami perkuat agar arus penyeberangan tetap terkendali,” ujar Heru.
Di tengah situasi cuaca yang kurang menentu, ASDP mengimbau masyarakat tetap waspada.
Corporate Secretary ASDP, Windy Andale, menjelaskan bahwa perusahaan terus menyesuaikan operasional seiring prediksi cuaca ekstrem dari BMKG pada periode 17–22 Januari 2026.
“ASDP melakukan pemantauan cuaca secara intensif dan menyesuaikan pola operasi berdasarkan arahan resmi BMKG. Keselamatan dan keamanan pengguna jasa menjadi prioritas utama, tanpa mengabaikan kenyamanan perjalanan,” ujar Windy.
Sebagai bentuk perlindungan tambahan bagi pengguna jasa, ASDP juga menerapkan fleksibilitas pemesanan tiket melalui Ferizy, dengan kebijakan refund sebesar 25 persen dan reschedule 10 persen, sehingga perjalanan dapat disesuaikan dengan kondisi cuaca.
Dengan pengalaman mengelola mobilitas lintas pulau, ASDP menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan layanan penyeberangan yang aman, andal, dan berkelanjutan bagi masyarakat Indonesia.







