Mal Bunga Sidomulyo Menjadi Favorit Wisatawan Pemburu Bunga Hias di Kota Batu

oleh -266 Dilihat
oleh
Pengunjung sedang memilih bungan di Mal Bunga Sidomulyo Kota Batu, Minggu (18/8). (Foto: P. Priyono)

KabarBaik.co – Mal Bunga Sidomulyo menjadi favorit wisatawan pemburu bunga hias di Kota Batu. Apalagi di saat musim kemarau seperti sekarang yang membuat para wisatawan mencari suasana dingin disertai angin sepoi yang menambah pesona wisata alam Kota Batu.

Mal yang berada di Desa Sidomulyo, Kecamatan/Kota Batu ini, bukan seperti pusat perbelanjaan pada umumnya. Melainkan sebuah tempat yang didedikasikan khusus untuk usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang bergerak di bidang hortikultura, terutama bunga.

Sebenarnya keberadaan Mal Bunga Sidomulyo tidak hanya memberikan manfaat bagi para pecinta tanaman hias, tetapi juga bagi perekonomian masyarakat sekitar. Salah satu kios yang menjadi sorotan di mal ini adalah kios Gelora Bunga.

Baca juga:  Seniman Kota Batu Agus Sujito Bersiap Gelar Pameran Tunggal di Galeri Raos

Tempat ini menawarkan beragam jenis tanaman hias, mulai dari bunga potong seperti mawar dan krisan, hingga tanaman hias daun seperti monstera dan aglonema. Kualitas tanaman yang ditawarkan sangat baik, sehingga banyak diminati oleh para kolektor maupun masyarakat umum. Selain itu, harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau.

Tidak hanya menjual tanaman, Gelora Bunga juga menyediakan berbagai macam aksesoris tanaman, seperti pot, pupuk, dan media tanam. Pelayanan yang ramah dan informatif dari para penjual menjadi nilai tambah bagi kios ini.

Baca juga:  PAN Kota Batu Perkuat Barisan Menangkan Pasangan Firhando Gumelar-Rudi

Pengunjung dapat dengan mudah berkonsultasi mengenai cara merawat tanaman yang baru dibeli. Keunggulan lain dari Gelora Bunga adalah pembeli dapat dengan mudah memilih tanaman hias yang diinginkan, baik secara langsung maupun melalui pembelian online.

Bu Dewi, salah satu pemilik kios mengungkapkan, minat masyarakat terhadap tanaman hias semakin meningkat dalam beberapa tahun terakhir. ”Banyak orang mencari tanaman hias tidak hanya untuk mempercantik rumah, tetapi juga sebagai bentuk terapi dan investasi,” ujarnya.

Baca juga:  Menjelang Idul Adha, Harga Kambing Paling Murah Rp 3 Juta di Kota Batu

Kios Gelora Bunga sendiri menawarkan berbagai jenis tanaman hias, mulai dari tanaman bunga yang berwarna-warni hingga tanaman daun yang eksotis. ”Kami selalu berusaha menghadirkan tanaman-tanaman baru yang sedang tren, agar pengunjung tidak bosan,” tambahnya.

Selain Gelora Bunga, masih banyak kios lain di Mal Bunga Sidomulyo yang menawarkan berbagai jenis tanaman dengan harga yang bervariasi. Tentunya ini membuat pengunjung memiliki banyak pilihan untuk menemukan tanaman yang sesuai dengan selera dan budget mereka. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.