Masih di Bawah Arema, Persebaya Mulai Meledak! Menyodok ke Lima Besar

oleh -392 Dilihat
PERSEBAYA BU
Mihailo Perovic merayakan gol perdananya bersama Green Force musim ini. (Persebaya)

KabarBaik.co- Persebaya Surabaya akhirnya menyodok lima besar. Ini setelah Green Force kembali meledak di kandang. Persebaya membungkam Bali United dengan skor telak 5-2 pada pekan ketiga BRI Liga 1 2025/2026 di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (23/8).

Kemenangan besar ini bukan sekadar tiga poin, melainkan juga penegasan bahwa Bajol Ijo sudah bangkit setelah sempat tersandung di laga pembuka.

Pelatih Eduardo Perez menyebut kemenangan ini menjadi momentum penting bagi tim. “Hari ini kita tahu, ini permainan yang sangat penting karena kita kehilangan permainan pertama di rumah. Dan hari ini kita bermain dengan cara terbaik untuk memberikan tiga poin bagi Bonek dan Bonita,” ujar pelatih asal Spanyol itu.

Saat melawan Bali United itu. Persebaya tampil trengginas dengan koleksi 13 tembakan, 11 di antaranya tepat sasaran. Dominasi itu berbuah lima gol yang membuat Bonek puas bersorak. Edu pun menegaskan, timnya sudah menunjukkan karakter kuat untuk bangkit.

Kapten tim, Bruno Moreira, menambahkan kemenangan besar ini sangat krusial untuk memulihkan kepercayaan diri skuad. “Banyak orang mulai berbicara tentang kualitas kita. Tapi langkah demi langkah, kita bekerja keras, dan sekarang kita mendapatkan dua kemenangan,” ucap Bruno.

Meski demikian, Bruno menegaskan tim masih harus banyak berbenah agar lebih konsisten. “Tentu saja ini baru permulaan. Kita masih punya banyak hal yang harus diperbaiki. Kita harus menunjukkan kepada diri kita sendiri, dan juga kepada pendukung, kita bisa melakukan lebih untuk Persebaya,” tegasnya.

Kemenangan ini menjadi modal berharga sebelum Green Force melawat ke kandang PSM Makassar pada laga berikutnya. Akankah Persebaya mampu mempertahankan tren positif itu? Wani! (*)

Klasemen Sementara BRI Super League 2025/2026

1. Borneo FC 3 3 0 0 5 1 4 9
2. Persija Jakarta 3 2 1 0 8 1 7 7
3. Arema FC 3 2 1 0 7 3 4 7
4. Persebaya Surabaya 3 2 0 1 6 3 3 6
5. Malut United FC 3 1 2 0 7 5 2 5
6. PSIM Jogjakarta 3 1 2 0 3 2 1 5
7. Persib Bandung 3 1 1 1 4 3 1 4
8. Madura United 3 1 1 1 4 4 0 4
9. Semen Padang 3 1 1 1 3 3 0 4
10. Persijap Jepara 3 1 1 1 4 5 -1 4
11. Persis Solo 3 1 1 1 4 6 -2 4
12. PSM Makassar 3 0 3 0 3 3 0 3
13. Dewa United FC 3 1 0 2 4 6 -2 3
14. Bali United FC 3 0 2 1 6 9 -3 2
15. Bhayangkara Presisi Lampung FC 3 0 1 2 3 3 0 1
16. Persik Kediri 3 0 1 2 3 6 -3 1
17. PSBS Biak 3 0 1 2 3 7 -4 1
18. Persita Tangerang 3 0 1 2 1 6 -5 1

 

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Editor: Supardi


No More Posts Available.

No more pages to load.