Max Verstappen Akan Pakai Nomor 3 di Musim 2026

oleh -193 Dilihat
f1 1766058588 3790296611285718293 1692820292
Max Verstappen akan gunakan nomor 3 di musim 2026 (IG F1)

KabarBaik.co – Pembalap Red Bull Max Verstappen akan menggunakan nomor 3 pada Formula 1 musim 2026.

Pembalap Belanda yang terakhir kali menggunakan nomor 1 dalam empat musim terakhir karena berstatus sebagai jawara dunia ini memutuskan untuk menggunakan nomor 3 setelah gagal menjadi jawara dunia pada musim 2025.

“Verstappen mengonfirmasi akan menggunakan nomor 3 pada mobil balapnya untuk musim 2026,” tulis Formula 1 di Instagram.

Verstappen sebelumnya dirumorkan akan kembali menggunakan nomor 33 yang ia gunakan sebelum menjadi juara pada musim 2021.

Namun spekulasi tersebut terpatahkan setelah Verstappen mengambil nomor 3 yang tidak digunakan oleh pembalap lainnya pada musim 2026 mendatang.

Verstappen sebelumnya menyebut bahwa angka 3 merupakan nomor favoritnya dibandingkan nomor lain.

Nomor 3 sejatinya telah kosong dari daftar nomor pembalap FIA setelah Daniel Ricciardo memutuskan pensiun pada 2024.

Sementara itu jawara dunia musim 2025, Lando Norris telah mengonfirmasi akan menggunakan nomor keramat 1 karena berstatus jawara bertahan.

Norris memutuskan untuk tetap melanjutkan tradisi pemakaian nomor 1 yang diperuntukkan untuk pembalap yang berstatus sebagai juara bertahan. (ANTARA)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Editor: Imam Wahyudiyanta


No More Posts Available.

No more pages to load.