Ngecek Sanyo Air, Warga Driyorejo Gresik Kaget Sumurnya Jadi Sarang Ular Kobra

oleh -115 Dilihat
Ular kobra yang dievakuasi dari sumur warga Desa Sumput, Kecamatan Driyorejo, Gresik.

kabarbaik.co – Qusoyin, warga Desa Sumput, Kecamatan Driyorejo, Gresik dikagetkan dengan kemunculan sepasang ular kobra di dalam sumur rumahnya, Minggu (25/2/2024).

Mulanya, Qusoyin hendak ke samping rumah untuk mengecek dan menyalakan sanyo/pompa air. Ia dibuat kaget setelah mendapati dua ekor ular kobra sedang menggeliat di dalam sumur.

Karena khawatir, pemilik rumah akhirnya menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Gresik. Petugas yang menerima laporan langsung bergegas mengevakuasi ular berbisa tersebut.

Baca juga:  Kepala BNPB dan Pj Gubernur Jatim Tinjau Korban Gempa Bawean, Bupati Gresik Pastikan Penanganan Darurat Berjalan Maksimal

“Dengan menggunakan peralatan khusus, anggota berhasil mengamankan dua ekor ular kobra yang ada di dalam sumur,” kata Kepala DPKP Gresik, Suyono.

Kepala ular itu dijepit menggunakan alat lalu dikeluarkan dari sumur. Selanjutnya dibawa petugas agar tidak membahayakan warga sekitar.

Kemunculan hewan melata dan berbisa ini menjadi atensi DPKP Gresik. Sebab intensitasnya meningkat di tengah musim penghujan.

No More Posts Available.

No more pages to load.