Pelindo 3 Catat Kinerja Gemilang, Siapkan Transformasi Layanan untuk 2025

oleh -584 Dilihat
IMG 20250208 WA0017
Suasana di kawasan Pelindo 3.

KabarBaik.co – Pelindo Regional 3 Sub Regional Jawa berhasil mencatatkan kinerja positif sepanjang tahun 2024. Peningkatan signifikan terlihat pada berbagai sektor operasional, termasuk arus kapal, arus non-petikemas, dan arus penumpang. Dengan pencapaian ini, perusahaan bersiap melakukan berbagai langkah transformasi untuk memperkuat layanan di tahun 2025.

Sub Regional Head Jawa, Bambang Hasbullah, mengungkapkan bahwa arus kapal di Pelabuhan Tanjung Perak mencatat kenaikan sebesar 36% Year-on-Year (YoY) dengan tambahan total arus kapal mencapai 7,3 juta GT. Di sektor arus penumpang, terjadi peningkatan sebanyak 336.603 orang atau 24% YoY, melampaui 33% dari Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP). Sementara itu, arus non-petikemas di Kalimas mencapai 245.616 ton, setara dengan 89% YoY, dan arus petikemas mencapai 1.714 TEUs, mencapai 63% YoY.

“Pencapaian ini adalah hasil dari kerja keras seluruh karyawan dan kolaborasi erat dengan berbagai pihak. Kami optimis untuk terus mempertahankan bahkan meningkatkan capaian ini di masa mendatang,” ujar Bambang.

Meski mencatat hasil positif, Pelindo Regional 3 Sub Regional Jawa tidak berpuas diri. Perusahaan berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan, infrastruktur, dan digitalisasi guna menghadapi tantangan di tahun 2025.

“Kepercayaan pelanggan terhadap layanan kami menjadi pendorong untuk terus berinovasi. Tahun depan, kami akan fokus memperkuat infrastruktur, mengadopsi teknologi digital, dan memperluas kolaborasi strategis demi mendukung pertumbuhan ekonomi nasional serta daya saing pelabuhan Indonesia,” tambah Bambang.

Pelindo Regional 3 Sub Regional Jawa telah menyusun sejumlah rencana strategis untuk tahun 2025, termasuk:

• Penataan Terminal Ro-ro: Usulan pengembangan dermaga khusus Ro-ro sepanjang 300 meter di Terminal Mirah.

• Peningkatan Kapasitas Ruang Tunggu Kendaraan: Penambahan boarding area di Jamrud Utara dan relokasi ruang tunggu sementara (RTS) yang lebih luas di luar area terminal penumpang.

• Pengembangan Transit Area: Persiapan fasilitas untuk proses penimbangan, pemeriksaan, dan cetak tiket boarding.

Menurut Bambang, ada tiga poin utama yang menjadi prioritas untuk mendukung transformasi di tahun depan:

• Peningkatan Kapasitas dan Efisiensi: Optimalisasi infrastruktur dan teknologi untuk memperkuat sektor logistik.

• Transformasi Digital: Meningkatkan kecepatan dan akurasi layanan pelabuhan melalui digitalisasi.

• Sinergi dan Kolaborasi: Memperkuat kerja sama dengan berbagai pihak guna membangun ekosistem perdagangan dan logistik yang tangguh.

Dengan langkah-langkah tersebut, Pelindo Regional 3 Sub Regional Jawa optimis mampu menghadapi tantangan di tahun 2025 sekaligus memperkuat perannya dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional.(*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Penulis: Dani
Editor: Gagah Saputra


No More Posts Available.

No more pages to load.