Pengecekan HP Prajurit Kodim Gresik, Antisipasi Terjerumus Judi Online

Editor: Andika DP
oleh -630 Dilihat
Pemeriksaan HP milik Prajurit Kodim 0817/Gresik antisipasi judi online dan pinjaman online. (Foto: Ist)

KabarBaik.co – Kodim 0817/Gresik melakukan upaya preventif guna mencegah prajurit TNI terjerumus judi online dan pinjaman online.

Seperti yang dilakukan pada Kamis (27/6). Setelah apel olahraga, seluruh HP prajurit dan PNS Kodim 0817/Gresik diperiksa satu per satu. Dicek apakah ada indikasi judi online atau pinjaman online.

Pemeriksaan secara tiba-tiba seluruh alat komunikasi personel Kodim 0817/Gresik ini dilakukan staf Intel yang didampingi oleh Dan Unit Intel, Lettu Caj M. Fikri Adha.

Baca juga:  Avanza Seruduk Tronton Parkir di Cerme Gresik, 1 Korban Tewas saat Perawatan

“Sidak yang dilakukan pada hari ini adalah kegiatan preventif dan sudah sesuai dengan instruksi dari pimpinan. Apabila ada kedapatan, segera hentikan,” kata Komandan Unit Intel Kodim 0817/Gresik.

“Diharapkan masing-masing anggota agar menjauhi perjudian maupun pinjaman online agar tidak terjadi permasalahan,” tambahnya.

Pemeriksaan seperti ini juga akan dilakukan secara berkala dan berkelanjutan mengingat dampak negatif yang begitu luar biasa. Banyak korban yang diakibatkan perjudian maupun pinjaman online sehingga dapat mempengaruhi kedinasan serta juga menjadi masalah pada keluarga.

Baca juga:  Kemeriahan Bhayangkara Petro Grissee Run 2024, Kapolres Gresik Ikut Finish Terdepan

Harapannya hal tersebut tidak terjadi di kalangan prajurit Kodim 087/Gresik.

“Tidak ada main judi online yang bisa membuat kaya, sebab yang kita mainkan atau melawan mesin yang sudah ada ukurannya. Melakukan judi online yang ada membuat permasalahan dan keluarga, pekerjaan menjadi berantakan,” tutupnya. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.