Pilkada Sidoarjo, PAN Turunkan Surat Tugas ke Khulaim Junaidi

Reporter: Yudha
Editor: Andika DP
oleh -311 Dilihat
Surat tugas yang diterima Khulaim Junaidi dari PAN. (Foto: Yudha)

KabarBaik.co – Khulaim Junaidi dikabarkan telah mendapat surat tugas untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) Sidoarjo dari PAN. Surat itu nomor: 293/PILKADA/V/2024. Surat itu ditandatangani tim pilkada Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN.

Dalam surat diketahui ditandatangani oleh tiga orang DPP PAN.  Yakni Viva Yoga Mauladi, Yandri Susanto dan Pangeran K. Saleh. Surat itu berisi lima tugas yang diberikan kepada Khulaim oleh tim Pilkada DPP.

Tugas tersebut diantaranya: mencari pasangan sebagai calon bupati Sidoarjo, mendapatkan koalisi partai politik, melakukan komunikasi internal guna menggerakkan mesin politik partai, memenangkan Pilkada tahun 2024 dan menjalankan kerja-kerja partai.

Baca juga:  Paparan Visi Misi, PPP Jember Sebut ada 2 Kandidat Beperluang Kantongi Rekom

Saat ini, Khulaim sendiri tercatat sebagai kader PAN yang duduk di kursi DPRD Jatim dari Dapil Sidoarjo.

Saat dikonfirmasi, Khulaim menegaskan akan menjalankan tugas yang tertuang dalam surat tersebut.

Namun demikian ia mengaku tak berambisi untuk bisa melaju dalam kontestasi Pilkada Sidoarjo tahun ini. Dengan pertimbangan komunikasi lintas partai yang terbentuk dalam koalisi nantinya.

Baca juga:  Jelang Pilkada 2024, PDIP Banyuwangi Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wabup

“Yang jelas partai akan mengambil keputusan jelang pendaftaran pada Agustus 2024 nanti,” ujarnya, Minggu (30/6).

Sementara itu Ketua DPW PAN Jatim Ahmad Riski Sakit bahwa surat tersebut bukanlah surat rekomendasi partai, melainkan hanya surat tugas. Menurutnya semua kader PAN memiliki kesempatan yang sama.

“Beliau itu kader kami di PAN. Tentu, semua mendapat kesempatan yang sama untuk membuktikan diri diterima masyarakat dan partai politik pendukung. Kami berikan ruang sebesar-besarnya,” katanya.

Anggota DPR RI ini juga menjelaskan bahwa surat yang diberikan kepada Khulaim tersebut masih belum final. Karena jika Khulaim ingin maju dalam kontestasi Pilkada 2024 maka harus memenuhi tugas yang diberikan dalam surat tersebut.

Baca juga:  Deltras FC Disanksi FIFA, Manajemen Kejar Deadline Penyelesaian

“Itu kan surat tugas. Tentu yang menerima harus kerja lagi cari partai pendukung. Serta mencari pasangan. Terutama calon itu harus yang diterima oleh masyarakat. Elektabilitasnya tinggi. Jadi ya masih berproses saat ini mas,” pungkasnya.(*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.