Pohon Raksasa Tumbang di Jalan Raya Cangar, Akses Wisata Kota Batu Sempat Lumpuh Total

oleh -318 Dilihat
WhatsApp Image 2025 10 06 at 13.09.07
BPBD Kota Batu menangani pohon besar yang tumbang di Jalan Raya Cangar. (Foto: Istimewa)

KabarBaik.co – Hujan deras disertai angin kencang kembali melanda wilayah Kota Batu pada Minggu (5/10) malam. Cuaca ekstrem tersebut mengakibatkan sebatang pohon anggrung berdiameter sekitar 1,8 meter dan tinggi 30 meter roboh di Jalan Raya Cangar, Desa Sumberbrantas, Kecamatan Bumiaji.

Plt. Kalaksa BPBD Kota Batu, Suwoko menjelaskan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 23.21 WIB di jalur pegunungan dengan titik koordinat S 7.740845° dan E 112.532829°.

“Akibat kejadian ini arus lalu lintas sempat lumpuh total karena pohon tumbang menutup seluruh badan jalan. Selain itu, jaringan kabel penerangan jalan umum (PJU) juga ikut rusak,” ujar Suwoko, Senin (6/10).

Meski tidak menimbulkan korban jiwa, insiden tersebut sempat mengganggu akses wisatawan menuju kawasan wisata Cangar. Usia pohon yang sudah tua ditambah hembusan angin kencang diduga menjadi penyebab utama robohnya pohon tersebut.

Menindaklanjuti laporan warga, BPBD Kota Batu langsung menerjunkan tim untuk melakukan kajian cepat dan penanganan darurat.

Dan, proses evakuasi dilakukan secara kolaboratif bersama Tahura R. Soerjo, TNI, Polri, Agen Informasi Bencana Provinsi Jawa Timur, Relawan BPBD Kota Batu, Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Sumberbrantas, serta warga sekitar.

“Begitu laporan masuk, tim kami langsung bergerak ke lokasi. Jalur sempat tertutup total, tapi berkat kerja sama lintas sektor, akses sudah mulai bisa dilalui secara terbatas,” imbuh Suwoko.

Suwoko mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi cuaca ekstrem yang masih berpeluang terjadi beberapa hari ke depan. “Kami minta masyarakat menghindari berteduh di bawah pohon besar atau parkir di area rawan tumbang saat angin kencang. Keselamatan adalah prioritas utama,” tegasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Penulis: P. Priyono
Editor: Hairul Faisal


No More Posts Available.

No more pages to load.