Polres Magetan Raih Juara I Pos Pam Operasi Ketupat Semeru 2024, Bukti Dedikasi dan Komitmen Jaga Keamanan

Reporter: Reza Pahlevi
Editor: Gagah Saputra
oleh -163 Dilihat
Kapolres Magetan saat menerima penghargaan

KabarBaik.co – Prestasi membanggakan diraih oleh Polres Magetan dalam Operasi Ketupat Semeru 2024. Polres Magetan berhasil meraih Juara I Pos Pam dalam lomba pos Pam/Pos Yan, menandakan dedikasi dan keunggulan mereka dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama masa operasi tersebut.

Penghargaan bergengsi ini secara resmi diterima oleh Kapolres Magetan, AKBP Satria Permana dalam seremoni penghargaan yang berlangsung pada saat Anev Kamtibmas jajaran Polda Jatim, di Giri Loka Ballroom Aston Gresik Hotel, Senin (3/6).

Kapolres Magetan mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaian gemilang ini, dengan menekankan pentingnya kerja tim dan komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Baca juga:  Jelang Hari Raya Idhul Fitri 1445.H, Polres Magetan Siap Amankan Malam Takbiran

“Kami sangat bersyukur atas penghargaan ini. Ini adalah hasil kerja keras serta sinergi seluruh anggota. Keberhasilan ini menunjukkan komitmen kami dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Magetan,” ujar AKBP Satria Permana.

“Kami akan terus meningkatkan kualitas pelayanan kami untuk mewujudkan keamanan yang berkelanjutan,” lanjut tutur Satria

Operasi Ketupat Semeru 2024 menjadi tantangan besar bagi kepolisian. Polres Magetan berhasil menunjukkan kualitasnya dengan kinerja terbaik dalam pos Pam. Keberhasilan ini semakin memotivasi mereka untuk terus menjaga kondusifitas menjelang Pilkada serentak tahun 2024.

Baca juga:  Polres Magetan Bergerak Tangani Dugaan Kekerasan Terhadap Putri Komedian Isa Bajaj

“Saya minta anggota beserta jajaran yang ada di Polsek, konsolidasikan buat update pemetaan kerawanan terbaru sehingga bisa antisipasi kejadian-kejadian ke depan,” tegas Kapolres Magetan.

Lebih lanjut, Satria menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada para Pejabat Utama (PJU) polres dan Kapolsek jajaran atas kerja keras dan dedikasinya dalam mengelola dan menjaga kondusifitas kamtibmas.

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh anggota atas pelaksanaan tugas kamtibmas secara optimal. Saya juga menekankan zero insident dalam kegiatan di bulan Muharram, Suran Agung mendatang,” jelas Kapolres Magetan.

Baca juga:  Motor Oleng, Tabrak Pohon, Warga Madiun Tewas Kecelakaan Tunggal

Keberhasilan Polres Magetan dalam meraih Juara I Pos Pam Ops Ketupat Semeru 2024 ini menjadi bukti nyata dedikasi dan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Semoga prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh anggota kepolisian untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan layanan terbaik bagi masyarakat.(*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.