Pulang dari Tempat Hiburan, Mobil Mercy Terperosok Sungai di Maospati Magetan

Editor: Andika DP
oleh -1351 Dilihat
Mobil Mercy terperosok ke dalam sungai di Maospati, Kabupaten Magetan. (Foto: Ist/Andika DP)

KabarBaik.co – Sebuah mobil sedan Mercy terperosok ke sungai di kawasan Jembatan Puskesmas Ngujung, Kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan, Senin (17/6) pagi. Pengemudi mobil baru saja pulang dari tempat hiburan.

AKP Maryadi, Kanit Lalulintas Polsek Maospati, menjelaskan peristiwa itu berawal saat pengemudi mobil, A, warga Kabupaten Ngawi, tersebut berusaha memutar arah. Namun berujung masuk ke sungai.

Baca juga:  Ngeri! Adu Banteng 2 Truk di Gresik, Pengemudi Tewas Tergencet

“Diduga pengemudi kurang berhati-hati saat manuver mundur sehingga mobil terperosok ke sungai,” beber AKP Maryadi, Senin (17/6).

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Pemilik mobil yang baru saja pulang dari tempat hiburan memilih untuk mengevakuasi mobilnya secara mandiri tanpa melibatkan pihak kepolisian.

Namun, petugas Lantas Polsek Maospati yang sigap langsung membantu mencarikan jasa derek untuk mengangkat mobil dari sungai. Dengan bantuan crane, mobil Mercy warna abu-abu itu berhasil diangkat dan evakuasi selesai dalam waktu singkat.

Baca juga:  Berkah Ramadan, Polres Magetan Bersama Bhayangkari Berbagi Kebaikan

Kejadian ini menunjukkan kesigapan dan kerjasama yang baik antara petugas dengan masyarakat dalam menangani situasi darurat.

Peristiwa ini juga menjadi pengingat bagi para pengguna jalan untuk selalu berhati-hati saat berkendara. Terutama saat kondisi jalan licin atau berkabut.

“Penting untuk selalu memastikan kondisi prima saat berkendara. Hindari mengemudi dalam keadaan mengantuk atau di bawah pengaruh alkohol karena dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain,” tandasnya. (*)

No More Posts Available.

No more pages to load.