KabarBaik.co – Satpol PP Sidoarjo melakukan penyisiran fasilitas umum menyusul adanya laporan masyarakat terkait dugaan ranjau paku di Jalan Wadungasih Lingkar Timur, Kecamatan Buduran, Rabu (14/01).
Aduan tersebut diterima saat Regu reklame Satpol PP Sidoarjo tengah melaksanakan kegiatan penertiban reklame liar di kawasan tersebut. Informasi awal disampaikan oleh seorang pengemudi ojek online yang melihat adanya paku tercecer di badan jalan dan dinilai membahayakan keselamatan pengguna jalan.
Menindaklanjuti laporan itu, enam personel Satpol PP langsung melakukan pengecekan dan penyisiran di sepanjang ruas jalan Wadungasih Lingkar Timur. Dari hasil penyisiran, petugas menemukan sejumlah paku berserakan di badan jalan yang merupakan bagian dari fasilitas umum.
Karena berpotensi menimbulkan kecelakaan lalu lintas, petugas segera mengamankan dan membersihkan paku-paku tersebut agar tidak membahayakan masyarakat.
Kasi Opsdal Satpol PP Kabupaten Sidoarjo, R. Novianto Koesno Adi Putro, menyampaikan bahwa langkah cepat tersebut merupakan bentuk perlindungan terhadap masyarakat.

“kemarin Kami langsung menindaklanjuti saat laporan itu kami terima dan setiap laporan masyarakat, terutama yang berkaitan dengan keselamatan di fasilitas umum. Penyisiran ini dilakukan untuk memastikan jalan raya aman digunakan oleh seluruh pengguna jalan,” ujarnya saat dikonfirmasi Kamis, (15/01)
Ia menambahkan, keberadaan personel Satpol PP di lapangan juga menjadi bagian dari pelayanan publik.
“Kehadiran anggota Satpol PP di tengah masyarakat adalah representasi pelayanan pemerintah daerah agar masyarakat merasa aman, nyaman, dan terlindungi saat beraktivitas di ruang publik,” pungkasnya.
Satpol PP Kabupaten Sidoarjo mengimbau masyarakat untuk terus berperan aktif melaporkan temuan yang berpotensi mengganggu ketertiban maupun keselamatan di fasilitas umum. (*)









