Resmi! Mas Dhito Maju Lagi Usai Kembalikan Formulir ke Partai Demokrat

Reporter: Oktavian Yogi Pratama
Editor: Dian Kurniawan
oleh -75 Dilihat
Hanindhito Himawan Pramana, Bupati Kediri saat mengembalikan formulir pendaftaran ke Partai Demokrat malam ini. (Oktavian Yogi Pratama)

KabarBaik.co – Hanindhito Himawan Pramana memantapkan niatnya maju di Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kediri. Berstatus sebagai petahana Bupati Kediri, dia akan maju kembali pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.

Sosok yang akrab disapa Mas Dhito itu telah mengembalikan berkas formulir pendaftaran sebagai bakal calon bupati ke Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Kediri, Rabu (22/5) malam. Bukan tanpa alasan partai berlogo mercy tersebut dipilihnya.

Menurutnya, Partai Demokrat merupakan partai pendukung dan pengusungnya di Pilkada sebelumnya. Kendati merapat ke Partai Demokrat, Mas Dhito juga tetap akan berkomunikasi dengan seluruh partai.

Baca juga:  Anggota DPRD Jatim dari Gerindra Daftar Penjaringan PKB Banyuwangi

“Pada saat 2021 saya dilantik, tentunya Partai Demokrat bagian dari partai yang sampai dengan hari ini pun mengawal kebijakan-kebijakan saya di Pemerintah Kabupaten. Insya Allah semua partai saya ajak komunikasi, non parlemen juga,” kata Mas Dhito.

Disinggung terkait dengan pendampingnya di Pilkada mendatang, alumnus UGM tersebut mengungkapkan jika semua partai politik yang nantinya mendukung maupun mengusungnya mempunyai hak dalam bagian demokrasi ini, utamanya untuk memberikan pertimbangan sosok wakil bupati.

Baca juga:  Launching Pilkada 2024, Ketua KPU Kota Batu: Kita Ciptakan Pilkada Santun dan Beda

Sementara itu, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Kediri Muhammad Zaini mengapresiasi pengembalian formulir karena menjadi penegasan bahwa sosok putra Menseskab Pramono Anung itu memang memiliki niat serius untuk melanjutkan perjuangan dan pengabdian sebagai kepala daerah di Kabupaten Kediri.

“Tentunya ini sesuatu yang positif dan kami sangat mengapresiasi niat baik tersebut,” jelasnya.

Menurutnya, pemerintahan selama 3,5 tahun terakhir dibawah kepemimpinan Mas Dhito cukup luar biasa seperti berupaya dengan segala energi dan sumber daya yang dimiliki.

Baca juga:  Petakan Kerawanan Pilkada 2024, Kapolda Jatim Tekankan Zero Accident dan Zero Insident

“Kepemimpinan Mas Dhito sejauh ini akan jadi pertimbangan karena mekanisme partai memberikan rekomendasi ini selain melihat figur juga melihat hasil survei,” tambahnya.

Pada perkembangan lain, dengan ini sudah ada dua calon kepala daerah yang mengambil formulir dan sudah mengembalikan ke DPC Partai Demokrat. Selain Mas Dhito, diketahui ada sosok owner Tajimas Group Deny Widyanarko.

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.