Respons Tren Kendaraan Listrik, PLN Siapkan 14 Titik Charging di Jember dan Lumajang

oleh -533 Dilihat
IMG 20250614 WA0066
Salah satu SPKLU di Kabupaten Jember. (Ist)

KabarBaik.co – PLN UP3 Jember memastikan kesiapan infrastruktur pengisian daya kendaraan. Hal itu dilakukan untuk merespons tren kendaraan listrik yang kian diminati masyarakat saat ini.

Manager PLN UP3 Jember Alimudin mengatakan bahwa fasilitas tersebut bernama Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) yang terpasang di wilayah Kabupaten Jember dan Lumajang.

“Untuk jumlah totalnya saat ini ada 14 titik SPKLU yang sudah tersedia di tujuh lokasi di Jember dan Lumajang,” ujar Alimudin, Sabtu (14/6).

Ia juga menyatakan pihaknya siap mendukung kebutuhan pengguna kendaraan listrik, baik warga lokal maupun pendatang.

“Daya terbesar yang disiapkan di titik pengisian hanya 55 Kilowatt (KW). Tapi angka itu tergolong ringan dan hanya memerlukan satu trafo distribusi berkapasitas 100 Kilovolt-Ampere (KVA),” ungkapnya.

“Karena untuk kapasitas daya di gardu induk UP3 Jember mencapai 660.000 Volt Ampere (VA),” tambah Alimudin.

Lebih lanjut ia menyampaikan, di Jember sendiri SPKLU itu telah tersebar di lima wilayah. Mulai wilayah kota hingga Kecamatan Tanggul.

“Tepatnya, di Jalan Gajah Mada Kaliwates, Gudang UP3 Patrang, ULP Tanggul, Transmart Jember, serta ULP Jember Kota. Sementara di Kabupaten Lumajang tersedia di dua lokasi yakni Jalan PB Sudirman serta di ULP Klakah,” paparnya.

Pihak PLN sendiri menegaskan optimistis mendukung percepatan penggunaan kendaraan listrik di wilayah tapal kuda. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Penulis: Dwi Kuntarto Aji
Editor: Gagah Saputra


No More Posts Available.

No more pages to load.