Semarak Bulan Kemerdekaan, 9 Penampilan Budaya Tradisional Warnai Magical Munggugianti Carnival Day 2023

oleh -1295 Dilihat

GRESIK – Peringatan HUT ke 78 Kemerdekaan Republik Indonesia begitu semarak hampir di seluruh wilayah Kabupaten Gresik. Seperti halnya di Desa Munggugianti, Kecamatan Benjeng, Gresik, Minggu (20/8/2023). Ribuan warga antusias melihat puncak acara Magical Munggugianti Carnival Day. Menyuguhkan 9 penampilan kebudayaan tradisional, karnaval berlangsung spektakuler.

Magical Munggugianti Carnival Day sebenarnya berlangsung selama 10 hari, yakni 11 – 20 Agustus 2023. Berisi berbagai kegiatan seperti festival jaranan, UMKM, properti, otomotif dan lain sebagainya. Ada pula wahana permainan yang cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga. Puncaknya 20 Agustus, yakni karnaval dari masyarakat setempat.

Dalam karnaval ini, terdapat 9 penampilan kebudayaan yang disajikan oleh masing – masing RT. Tema yang diangkat berasal dari sejumlah daerah se-nusantara. Ada yang menyuguhkan penampilan teatrikal peperangan Pangeran Diponegoro, sejarah Mahapatih Gadjah Mada hingga tarian khas Suku Dayak, Pulau Kalimantan.

Baca juga:  Prakiraan Cuaca Surabaya Raya Hari Ini 12  April 

Selain berdandan dan memakai pakaian adat, kreativitas warga juga ditunjukkan dalam bentuk patung – patung besar yang kemudian diarak beramai – ramai. Ada patung ogoh – ogoh, Mahapatih Gadjah Mada, replika candi hingga patung besar burung Enggang yang dikenal keramat bagi Suku Dayak.

Kepala Desa (Kades) Munggugianti Fathur Rozi mengatakan, seperti tahun – tahun sebelumnya untuk memeringati HUT Kemerdekaan RI pihaknya bersama karang taruna dan masyarakat menggelar berbagai perlombaan. Baik di bidang olahraga, kesenian dan kebudayaan. Seperti halnya kali ini karnaval yang menampilkan kebudayaan dari berbagai daerah di nusantara.

Baca juga:  Polisi Tangkap 1 Pelaku Perampokan Sadis di Imaan Gresik

“Karnaval kali ini ada 9 penampilan dari 9 RT. Penampilannya berbagai seni dan kebudayaan tradisional se-nusantara. Untuk penilaian, kami mendatangkan dewan juri sesuai dengan kriteria penilaian yang sudah ditentukan,” kata Kades Fathur Rozi ditemui di sela – sela karnaval, Minggu (20/8/2023).

Dalam kegiatan ini, pihaknya juga melibatkan UMKM (usaha mikro, kecil dan menengah) dengan harapan bisa mendorong geliat perekonomian, khususnya masyarakat sekitar. Fathur pun bersyukur, berdasarkan testimoni pelaku UMKM menyatakan bahwa Magical Munggugianti Carnival Day membawa dampak peningkatan omzet yang cukup signifikan.

Baca juga:  Petrokimia Gresik Teken MoU Produksi Pupuk Petroganik Subsidi Tahun 2024, Kapasitas Lampaui Target Pemerintah

Ini merupakan agenda tahunan bagi warga Munggugianti dalam beradu kreativitas. “Harapannya dengan terselenggaranya kegiatan ini dapat menjadi motivasi bagi warga untuk meningkatkan kreativitas. Sehingga dari potensi yang ada menjadikan suatu peningkatan kesejahteraan masyarakat,” tutup Fathur Rozi.

Magical Munggugianti Carnival Day 2023 berhasil menyedot animo masyarakat sekitar dan desa lain untuk datang melihat. Jalan Raya Benjeng – Balongpanggang pun lumpuh total dipenuhi lautan manusia yang menyaksikan arak – arakan karnaval. Bahkan acara ini ditutup langsung Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani.(kb04)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.