Siap Bersaing di Industri Kreatif, Siswa Animasi SMK Jombang Dibekali Skill dan Portofolio

oleh -154 Dilihat
WhatsApp Image 2026 01 14 at 11.33.41 AM
Siswa animasi SMK Kreatif Hasbullah Bahrul Ulum Jombang antusias mengikuti seminar Skillverse 2026 (istimewa)

KabarBaik.co — Sejumlah siswa jurusan animasi SMK Kreatif Hasbullah Bahrul Ulum Tambakberas, Jombang, mendapat pembekalan keterampilan sekaligus pendampingan penyusunan portofolio profesional melalui kegiatan penguatan kompetensi bertajuk Skillverse 2026.

Kegiatan berupa seminar freelancer ini menghadirkan para praktisi industri kreatif dan ekosistem digital. Tujuannya, menyiapkan lulusan agar lebih siap menghadapi dunia kerja dan persaingan industri kreatif yang kian kompetitif.

Beberapa narasumber yang hadir antara lain perwakilan East Java Super Corridor (EJSC) Bakorwil Bojonegoro, Marshal Sundawa bersama tim, serta Senior Illustrator, Ach. Zaidan Musyahid. Mereka berbagi wawasan seputar kebutuhan industri, peluang kerja di bidang animasi, hingga strategi membangun karier berbasis keterampilan.

Marshal Sundawa menekankan bahwa dunia industri kreatif saat ini lebih mengutamakan kualitas karya dibandingkan capaian akademik semata.

“Di industri kreatif, yang dilihat pertama adalah portofolio. Itu menjadi bukti kemampuan seseorang, bukan hanya ijazah atau nilai,” ujar Marshal, Rabu (14/1).

Ia menambahkan pesatnya perkembangan ekonomi digital membuka peluang kerja yang luas, baik di perusahaan maupun sebagai freelancer, selama pelaku kreatif mampu menunjukkan kompetensi yang relevan.

Sementara itu, Ach. Zaidan Musyahid membagikan pengalamannya merintis karier sebagai ilustrator profesional. Menurutnya, konsistensi dan keberanian untuk memulai dari proyek kecil menjadi kunci utama.

“Saya memulai dari pekerjaan sederhana. Dari situ portofolio terus berkembang. Yang penting konsisten dan tidak takut mencoba,” katanya.

Dalam kegiatan ini, siswa juga dibimbing untuk mengenali potensi diri, menentukan spesialisasi keterampilan, serta memahami cara mengelola hasil belajar menjadi portofolio yang siap ditawarkan ke dunia profesional.

Kepala SMK Kreatif Hasbullah Bahrul Ulum Violyta Ekka Caroline menilai interaksi langsung antara siswa dan praktisi memberikan dampak positif terhadap kesiapan mental dan profesional peserta.

“Anak-anak bisa bertanya langsung dan mendapatkan gambaran nyata tentang dunia kerja. Ini sangat penting untuk membangun kepercayaan diri mereka,” ujarnya.

Ia menambahkan tantangan dunia kerja yang semakin kompetitif menuntut lulusan muda memiliki kemampuan teknis yang terukur serta portofolio profesional sebagai bukti keterampilan nyata.

Hal senada disampaikan Kepala Program Jurusan Animasi, Hudan Aminulloh. Ia menilai antusiasme siswa selama kegiatan menunjukkan semangat tinggi untuk mengembangkan diri sejak dini.

“Respons siswa sangat baik. Ini menjadi modal penting agar mereka terus menggali potensi dan menentukan arah karier ke depan,” tuturnya.

Sebagai bentuk apresiasi, panitia juga memberikan penghargaan kepada siswa dengan portofolio terbaik. Langkah ini diharapkan mampu memotivasi siswa untuk terus meningkatkan kualitas karya dan kesiapan kerja.

Melalui kegiatan ini, siswa animasi SMK Kreatif Tambakberas diharapkan semakin memahami tuntutan dunia kerja secara realistis dan siap bersaing di industri kreatif yang terus berkembang. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Penulis: Teguh Setiawan
Editor: Imam Wahyudiyanta


No More Posts Available.

No more pages to load.