KabarBaik.co – Taman Safari Prigen meluncurkan event khusus bertajuk “Bobo Goes to Taman Safari Prigen Rainbow Adventure” pada awal tahun ini. Program hasil kolaborasi dengan majalah anak, Bobo ini akan digelar mulai 24 Januari hingga 17 Februari 2026 sebagai upaya menghadirkan alternatif wisata keluarga yang edukatif, mudah dijangkau, dan relevan dengan kebutuhan liburan anak.
Melalui program ini, Taman Safari Prigen semakin menegaskan posisinya sebagai destinasi wisata keluarga favorit yang
berbasis edukasi dan konservasi di Jawa Timur. Baik untuk liburan akhir pekan maupun libur sekolah, kolaborasi ini menghadirkan pengalaman wisata keluarga yang memadukan hiburan edukatif anak, nostalgia bagi orang tua, serta edukasi tentang satwa dan lingkungan.
Konsep ini dirancang untuk menjawab kebutuhan keluarga akan tempat rekreasi anak di Jawa Timur yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga bermakna. M. Reza Vahlevi selaku Regional Business Manager-East, Taman Safari Indonesia mengatakan, Taman Safari Prigen telah tumbuh dan menjadi bagian penting dalam perjalanan banyak anak Indonesia, bahkan lintas generasi.
Melalui kolaborasi ini, lanjut Reza, pihaknya menghadirkan sebuah perjalanan nostalgia bagi seluruh pengunjung dengan membawa Bobo ke tempat di mana begitu banyak kenangan masa kecil tersimpan, yaitu di Taman Safari Prigen. “Kolaborasi ini untuk mengenang Bobo dalam perjalanan anak untuk nostalgia, kenangan masa kecil melalui Bobo,” kata Reza, Minggu (25/1).
Selama event dan periode penyelenggaraan, pengunjung dapat menikmati beragam program tematik yang dirancang untuk memperkaya pengalaman liburan keluarga. Di antaranya Bobo Special Live Show & Meet and Greet bersama Bobo dan teman-temannya yang akan digelar pada 24–25 Januari serta 14 Februari 2026 pukul 12.45 WIB.
Selain itu, terdapat program Bobo Junior Keeper, wisata edukasi satwa yang mengajak anak-anak berinteraksi langsung dengan gajah pada 31 Januari, 7, dan 14 Februari 2026. Program ini juga dilengkapi dengan Bobo Lunch Set di Jambo Restaurant.
Selain rangkaian aktivitas spesial tersebut, Taman Safari Prigen juga menghadirkan beragam paket menarik yang cocok untuk menemani pengalaman liburan sekeluarga, sehingga setiap kunjungan menjadi lebih praktis, nyaman, dan berkesan. “Melalui kolaborasi ini, kami ingin menghadirkan pengalaman liburan di mana anak-anak dapat belajar tentang satwa dan lingkungan dengan cara yang menyenangkan, sementara orang tua dapat menikmati momen kebersamaan bersama keluarga,” pungkas Reza. (*)







