Terungkap! Ini 8 Agenda Perubahan PKB Yang Diserahkan ke Prabowo

Editor: Hardy\
oleh -49 Dilihat
Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar (kanan) di kantor DPP PKB, Rabu (244). (Foto DPP PKB)

KabarBaik.co- Seusai ditetapkan sebagai Presiden terpilih oleh KPU RI, kemarin (24/4) Prabowo Subianto langsung menemui Ketua Umum DPP PKB. Pertemuan dua pimpinan parpol yang awalnya bertarung di panggung Pilpres 2024 itu tergelar di kantor PKB, Raden Saleh, Jakarta.

Dalam kunjungan itu, Prabowo didampingi sejumlah elite Gerindra. Di antaranya, Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, Sekretaris Jenderal (Sekjend) Gerindra Ahmad Muzani, dan beberapa petinggi Gerindra lainnya.

Sejumlah pengurus DPP PKB juga mendampingi Muhaimin. Tampak Wakil Ketua Umum DPP PKB Hanif Dhakiri, Jazilul Fawaid, Sekjend DPP PKB Hasanuddin Wahid, Plt Bendahara Umum Bambang Susanto, serta jajaran petinggi PKB lainnya.

Prabowo dan Muhaimin tampak kompak mengenakan baju putih berpadu celana hitam. Keduanya juga memakai kopiah hitam. Tak ayal, sejumlah pihak pun memaknai bahwa pertemuan tersebut menjadi sinyal kuat bahwa PKB akan masuk ke gerbong pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo.

Baca juga:  Temui ratusan bumil, Fery Farhati yakinkan kebijakan AMIN bakal pro emak-emak

Sementara itu, Muhaimin mengaku bangga dan terhormat bisa berdiskusi serta mengucapkan secara langsung kepada Presiden terpilih Prabowo Subianto. “Kalau kemarin kita mengucapkan melalui media YouTube, hari ini (kemarin, Red). Alhamdulillah PKB bisa mengucapkan secara langsung kepada Pak Prabowo sebagai Presiden yang terpilih pada Pilpres 2024,” katanya dilansir dari laman resmi PKB.

Selama ini, lanjut Muhaimin, PKB dan Gerindra telah melakukan berbagai kerja sama. Baik di legislatif maupun di eksekutif. Menurut dia, kerja sama itu akan terus dilanjutkan ke arah yang lebih produktif lagi. “palagi Pak Prabowo sebagai Presiden yang terpilih akan menghadapi berbagai agenda pembangunan yang begitu menantang di masa yang akan datang,” tambahnya.

Baca juga:  Hashim: Prabowo Tetap Menhan Sampai Tuntas, Fokus Membangun Indonesia Emas!

Kesukseskan pembangunan adalah kesuksesan yang diharapkan seluruh rakyat. ’’Dan PKB ingin seluruh rakyat tersenyum bahagia ke depan karena kemajuan dan kemakmuran,” sambung mantan ketua umum PB PMII itu. Dia berharap PKB dan Gerindra dapat terus bekerja sama menuju masyarakat yang adil dan makmur.

Pada kesematan itu, Muhaimin juga menyerahkan delapan agenda perubahan kepada Prabowo. “Di mana 8 agenda ini diserahkan kepada 08 (angka kesukaan Prabowo, Red) untuk menjadi bahan perjuangan sekaligus agenda secara khusus bagi pemerintahan Pak Prabowo di masa yang akan datang,” kata politikus kelahiran Jombang itu.

Baca juga:  Kiai di Gresik: Duet AMIN Wujud Konkret Kerjasama Membangun Peradaban Dunia Baru

Lantas, apa 8 agenda perubagan itu? Dalam akun IG resmi DPP PKB disebutkan, ke delapan agenda itu adalah merawat dan memperkuat demokrasi, menjamin kebebasan rakyat berbicara dan mengkritik, menjamin kebebasan pers sebagai pilar keempat demokrasi, memperluas kesempatan berusaha dan menciptakan lapangan kerja, mewujudkan upah berkeadilan dan menjamin  pemerataan akses ekonomi.

Lalu, menjaga kelestarian lingkungan hidup dan keseimbangan ekosistem, mewujudkan keadilan ekologis berkelanjutan, serta mengedepankan etika lingkungan dan pembangunan. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.