Aplikasi Silon Pilkada Bojonegoro 2024 Dibuka Lagi, Timses Nurul Azizah-Nafik Sahal Optimistis Penuhi Syarat

Reporter: Shobilul Umam
Editor: Gagah Saputra
oleh -126 Dilihat
Fatkurrohman ketua KPU Bojonegoro yang di wawancarai sejumlah awak media

KabarBaik.co – Akses Aplikasi Silon untuk keperluan Pilkada Bojonegoro 2024 telah dibuka lagi oleh KPU RI melalui KPU Bojonegoro. Perintah putusan sidang ajudikasi permohonan gugatan Timses Nurul Azizah-Nafik Sahal di Bawaslu Bojonegoro itu terlaksana Kamis (23/5).

Hal itu dikemukakan Ketua KPU Bojonegoro Fatkur Rahman. Sesuai putusan sidang ajudikasi, Akses Aplikasi Silon dibuka lagi selama 3×24 jam.

Baca juga:  Gerindra Jatim Usung Sahudi Sebagai Balon Wakil Anna Muawamah pada Pilkada Bojonegoro

“Mulai Kamis (23/5) kemarin hingga Sabtu (25/4) besok,” jelasnya Jumat (24/5).

Dengan dibukanya akses Aplikasi Silon tersebut, kata Fatkhur sapaannya, Timses Nurul Azizah-Nafik Sahal bisa meng-input berkas dukungan lagi.

Hamida Hayati, yang merupakan kakak kandung dari Nurul Azizah dan ikut menjadi Timses Nurul Azizah-Nafik Sahal mengaku bersyukur Apilkasi Silon tersebut dapat diakses lagi.

Baca juga:  Pilkada Bojonegoro, Anna Mu'awanah Diberi Kebebasan Pilih Wakil Sendiri

Pihaknya akan memanfaatkan waktu yang diberikan secara maksimal. Sementara Kekurangan 7.109 berkas dukungan pada waktu normal lalu, akan dipenuhi.

“Kami yakin bisa memasukkan berkas dukungan di Aplikasi Silon sesuai jumlah disyaratkan, bahkan melebihi,” ujar Hamida Hayati

Perlu diketahui, permohonan gugatan Timses Nurul Azizah-Nafik Sahal dikabulkan dalam sidang ajudikasi di Bawaslu Bojonegoro, Rabu (22/5).

Baca juga:  DPD Golkar Bojonegoro Pastikan Tak Buka Penjaringan Bacalon Bupati dan Wakil Bupati

Dalam sidang Ajudikasi tersebut memutuskan KPU Bojonegoro harus membuka lagi akses Aplikasi Silon untuk Nurul Azizah-Nafik Sahal.

Sebelumnya, Timses Nurul Azizah-Nafik Sahal mendaftarkan permohonan gugatan ke Bawaslu Bojonegoro terkait hal itu Senin (20/5).(*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.