Deltras FC Disanksi FIFA, Manajemen Kejar Deadline Penyelesaian

Reporter: Yudha
Editor: Andika DP
oleh -128 Dilihat
CEO Deltras FC Sidoarjo, Amir Burhanudin. (Foto: Yudha)

KabarBaik.co – Deltras FC Sidoarjo bersama 9 klub di Indonesia masuk dalam daftar sanksi transfer yang dirilis oleh Federation Internazionale de Football Association (FIFA) beberapa waktu lalu. Kini secara perlahan namun pasti, pihak manajemen tengah mengusahakan agar sanksi segera dicabut.

Hal ini penting dilakukan, mengingat jika tak segera dipulihkan maka The Lobster terancam tidak bisa melakukan aktivitas transfer pemain di tiga masa transfer pemain. Alhasil, tidak akan ada pemain baru yang bisa didaftarkan untuk musim depan.

CEO Deltras FC Sidoarjo, Amir Burhanudin meminta kepada pendukung Deltras FC Sidoarjo untuk tetap tenang dan tak panik. Ia bersama jajaran manajemen Deltras FC berkomitmen penuh untuk segera menyelesaikan permasalahan ini.

Baca juga:  Putra Bupati Sidoarjo 2010-2020, Mas Iin Ramaikan Bursa Cabup Lewat PKB

“Saat ini kita sudah menjalankan aktiviras korespondensi dan kami sudah dapatkan deadline-nya, itu pasti dapat kita selesaikan dalam waktu dekat,” ucapnya saat ditemui di lapangan Akademi Deltras, Siwalanpanji, Senin (27/5).

Ia menilai permasalahan yang dihadapi kali ini tidaklah lebih besar jika dibandingkan saat ia memutuskan untuk mengambil alih klub kebanggaan warga Sidoarjo ini.

Baca juga:  Waspada, Potensi Hujan Petir Mengguyur Surabaya Raya Hari Ini 5 April

Yang mana saat itu Deltras mempunyai banyak masalah internasional sejak tahun 2012 silam. “Kecil (masalah, red) itu sangat kecil, lebih besar dari awal-awal saat kita ambil alih,” katanya.

“Artinya proses itu kita jalankan, sama yang terjadi dengan klub-klub yang lain seperti PSS Sleman, Persija Jakarta, mereka sama saja dengan kita,” imbuhnya.

Amir menegaskan permasalahan yang dihadapi kali ini hanya urusan administrasi saja. Dan itupun takkan butuh waktu lama.

“Ya seperti ketika ditilang dan ditarik simnya, kan tidak boleh mengemudi, sampai segera diselesaikan,” ucapnya.

Baca juga:  Kukuhkan Paskibraka 2023, Bupati Sidoarjo Tekankan Jiwa Kepemimpinan

Lebih lanjut, Amir juga menegaskan jika Deltras sama sekali tidak masuk daftar hitam FIFA. Sebab selama ini tidak ada klasifikasi warna hitam, merah maupun kuning pada federasi yang dipimpin Gianni Infantino itu.

“Jangan salah, tidak ada klasifikasi daftar hitam maupun warna lainnya, yang ada hanyalah ketetapan administratif bahwa kita (Deltras, red) dibanned dalam kondisi tertentu untuk menyelenggarakan transfer pemain,” tutupnya. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.