KabarBaik.co — Komisi III DPRD Gresik akan menggelar rapat internal pada Senin (15/9) pukul 10.00 WIB. Salah satunya membahas mencuatnya isu oknum anggota dewan yang disebut meminta dua unit rumah murah saat inspeksi mendadak (sidak) di Perumahan The Oso, Kecamatan Kedamean, Gresik.
Ketua Komisi III DPRD Gresik Sulisno Irbansyah, sebelumnya menegaskan bahwa pihaknya akan membahas persoalan tersebut dalam rapat internal komisi. “Besok Senin kita rapat, Mas,” ujarnya singkat saat dimintai konfirmasi apakah benar ada dugaan oknum anggota dewaan yang meminta dua unit rumah murah di Perumahan Oso, Minggu (14/9).
Oknum DPRD Gresik Disebut Minta Rumah Murah Saat Sidak The Oso, Siapa Dia?
Ketika dimintai tanggapan lebih lanjut, ia juga menegaskan agar menunggu hasil rapat tersebut. “Tunggu hasil rapat kita,” imbuhnya.
Seperti diketahui, dalam sidak itu hadir sejumlah legislator. Di antaranya Di antaranya Ketua Komisi III DPRD Gresik Sulisno Irbansyah, Wakil Ketua Komisi III Abdullah Hamdi, bersama anggota Ainul Yaqin Tirta Saputra, Khoirul Huda, Faqih Usman, Nur Yahya Hanafi, Nur Saidah, Yuyun Wahyudi dan rombongan.
Oknum Anggota DPRD Gresik Disebut Minta Rumah Murah Saat Sidak The Oso, Begini Kronologinya
Isu ini mencuat setelah kuasa hukum The Oso, Debby Puspita Sari, mengungkapkan adanya permintaan dari seorang oknum anggota dewan untuk membeli dua unit rumah dengan harga hanya Rp 200 juta per unit. Padahal, harga normal rumah bergaya minimalis modern di perumahan tersebut mencapai Rp 395 juta ditambah biaya lain sekitar Rp 400 jutaan.
Debby menyebut, permintaan itu disampaikan sehari sebelum sidak Komisi III ke The Oso pada Jumat (12/9). Ia menegaskan bahwa hingga kini pihak pengembang baru menyiapkan rumah contoh dan masih dalam tahap awal pemasaran.
Ketua Komisi III DPRD Gresik Buka Suara Soal Dugaan Oknum Dewan Minta Rumah Murah Saat Sidak The Oso
Rumah contoh tersebut bergaya minimalis modern dengan dominasi warna hitam-putih, atap segitiga tinggi, serta pintu utama hitam yang serasi dengan jendela vertikal berbingkai putih. Halaman kecil berpaving block yang dilengkapi tanaman hias dan badan putih bersih melengkapi tampilannya.
Hasil dari rapat internal yang digelar pada Senin pagi ini akan menjadi dasar sikap resmi Komisi III DPRD Gresik dalam merespons isu yang tengah menjadi sorotan publik. (*)








