Jelang Pilkada 2024, Warga Kabupaten Pasuruan Sudah Tercoklit 100 Persen

oleh -560 Dilihat
WhatsApp Image 2024 07 22 at 12.42.14
Kegiatan coklit oleh pantarlih KPU Kabupaten Pasuruan. (Foto: Zia Ulhaq)  

KabarBaik.co – Proses pencocokan dan penelitian (coklit) yang dilakukan petugas pemutakhiran data pemilih (pantarlih) KPU Kabupaten Pasuruan sudah dinyatakan selesai seluruhnya alias 100 persen. Pernyataan tersebut diungkapkan Fatimatus Zahro, ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Kabupaten Pasuruan.

“Sejak sepekan kemarin coklit sudah selesai 100 persen dilakukan oleh pantarlih. Saat ini masih ada kegiatan analisa data,” kata Zahro, Senin (22/7).

Menurut Zahro, selama coklit di 24 kecamatan 375 desa/kelurahan, berbagai kendala dihadapi petugas. Namun pelaksanaan tetap terselesaikan seminggu lebih awal dari jadwal yang telah ditentukan KPU Kabupaten Pasuruan pada 24 Juli.

“Coklit kita selesaikan seminggu lebih awal (15/7). Sudah dinyatakan seluruh warga tercoklit meskipun ada kendala di lapangan oleh petugas,” ucap Zahro.

Zahro menyatakan, dari data yang masuk nantinya bisa berubah karena waktu penetapan daftar pemilih tetap (DPT) masih lama. Warga bisa saja pindah domisili atau meninggal dunia. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Penulis: Zia Ulhaq
Editor: Hairul Faisal


No More Posts Available.

No more pages to load.