KabarBaik.co – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Desa Setrohadi, Kecamatan Duduksampeyan, Gresik, Senin (6/10) dini hari. Seorangan pengendara sepeda motor meninggal dunia setelah menabrak pembatas jalan.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Gresik Ipda Achmad Andri Aswoko menjelaskan, kecelakaan nahas tersebut terjadi sekitar pukul 01.00 WIB. Korban bernama Rohmat Syaiful Gufron, 23 tahun, warga Desa Tejosari, Kecamatan Laren, Lamongan.
Saat kejadian, korban mengendarai sepeda motor Honda Vario L-4728-QD melaju dari arah timur ke barat (Gresik menuju Lamongan). “Setibanya di Jalan Raya Desa Setrohadi, pengendara hendak mendahului truk tidak dikenal dari sisi kanan,” tandasnya.
“Namun karena kurang memperhatikan arah depan dengan jelas dan mengambil haluan terlalu ke kanan, sepeda motor menabrak pembatas tengah jalan (concrete barrier),” sambung Aswoko.
Akibatnya, korban Rohmat Syaiful terjatuh ke kiri lalu membentur kendaraan truk tidak dikenal yang langsung melarikan diri. “Korban meninggal dunia dengan luka parah di bagian kepala,” tutup Aswoko.
Sekadar diketahui, concrete barrier tersebut belum lama dipasang. Warga menyoroti tidak adanya rambu-rambu peringatan di ujung pembatas jalan tersebut. (*)