Ngeri! Dibonceng Suami, Wanita di Gresik Tewas Kecelakaan Masuk Kolong Truk Kontainer

oleh -580 Dilihat
e3d73225 f107 4a3c b82a 91637b373fe4
Proses evakuasi korban. (Foto: Ist)

KabarBaik.co – Satu orang meninggal dunia dalam insiden kecelakaan maut di Jalan Raya Desa Sembayat, Kecamatan Manyar, Gresik, Kamis (15/1). Korban meregang nyawa usai jatuh dan masuk ke bawah kolong truk kontainer.

Kabar yang dihimpun, kecelakaan terjadi sekitar pukul 09.35 WIB tepat di depan Apotek Toko Sembayat. Korban meninggal dengan kondisi yang mengenaskan.

Kapolsek Manyar Iptu M. Gifari Syarifuddin mengatakan, kecelakaan bermula saat sepeda motor Honda Beat W-5768-KG yang dikendarai Muh. Urifan berboncengan dengan istrinya Nduk Sairoh melaju di bahu jalan dari arah selatan menuju utara.

“Saat di lokasi kejadian, pengendara berusaha naik ke badan jalan. Tapi karena tidak bisa menguasai stir, sepeda motor jatuh ke kanan,” ungkap Gifari dalam keterangannya.

Nahas, dari arah belakang melaju truk kontainer L-9014-UD yang dikemudikan Kevin Al Vianto. Benturan pun tidak terhindarkan. Korban Nduk Sairoh masuk kolong truk dan meninggal dunia di depan suaminya.

“Akibat kecelakaan tersebut, korban Nduk Sairoh meninggal dunia di lokasi kejadian dan dievakuasi ke RSUD Ibnu Sina,” tandasnya. Nduk Sairoh diketahui merupakan warga Desa Sembayat, Manyar.

Proses evakuasi pun berjalan cukup rumit. Pasalnya, tubuh korban berada di sela-sela roda truk kontainer. Setelah berhasil dievakuasi, jasad dibawa ke rumah sakit untuk keperluan visum et repertum.(*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Editor: Andika DP


No More Posts Available.

No more pages to load.