Pemkab Pasuruan Tidak Ingin Pelayanan Dasar Terganggu Dengan Efisiensi Anggaran

oleh -1846 Dilihat
WhatsApp Image 2025 02 19 at 14.07.14
Gedung Pemkab Pasuruan. (Foto: Zia Ulhaq)

KabarBaik.co – Instruksi efisiensi anggaran yang digalakkan Presiden Prabowo Subianto juga menjadi acuan pemerintah daerah untuk menghemat APBD yang dimiliki. Hal ini juga dilakukan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasuruan.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bapelitbangda) Kabupaten Pasuruan, Bakti Jati Permana memastikan efisiensi 50 persen anggaran tidak akan jadi kendala terhadap pembangunan di Kabupaten Pasuruan.

“Untuk jelasnya kami masih menunggu SE dari Kemendagri. Kalau mengacu dari rambu-rambu yang kemarin dan pemotongan 50 persen tidak terlalu berpengaruh dalam pembangunan 5-10 tahun ke depan. Itu pun kalau memang yang dipotong perjalanan dinas,” ungkap Bakti, Rabu (19/2).

Bakti mengatakan, pihaknya juga akan menyesuaikan rancangan anggaran jika memang ada efisiensi anggaran. Namun, dirinya mengklaim bahwa untuk saat ini efisiensi anggaran masih belum diterapkan dan akan menunggu keputusan dari kepala daerah setelah dilantik.

Hal senada juga disampaikan Sekda Kabupaten Pasuruan, Yudha Triwidya Sasongko yang hingga kini belum membocorkan berapa persen pemotongan efisiensi anggaran. Meski begitu, Yudha memastikan program skala prioritas masih tetap sama.

“Untuk skala prioritasnya tetap. Terkait visi misi dan pelayanan masih terus kami lakukan. Kami juga sudah punya keyhidennya, tinggal nunggu surat dari Kemendagri,” ungkap Yudha. Dia berharap jika nantinya terdapat efisiensi anggaran, pelayanan dasar tidak boleh terganggu, sehingga rancangan daerah yang sudah tersusun terus berjalan. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Penulis: Zia Ulhaq
Editor: Hairul Faisal


No More Posts Available.

No more pages to load.