Persibo Jadi Tuan Rumah Grup M Liga 3 Nasional

Reporter: Shobilul Umam
Editor: Gagah Saputra
oleh -94 Dilihat
Markas Persibo Bojonegoro stadion Letdjen H Sudirman.(umam)

KabarBaik.co – Persibo Bojonegoro yang baru masuk ke Liga 3 Nasional terpilih untuk menjadi tuan rumah. Rencananya pertandingan akan mulai digelar pada tanggal 29 April 2024.

Persibo Bojonegoro tergabung di Grup M Liga 3 Nasional mendatang. Di grup ini, Persibo Bojonegoro akan menjamu Tri Batra Raflesia, Persic Cilegon, PSIW Wonosobo, dan QDR Makassar.

Adapun, seluruh pertandingan Grup M Liga 3 Nasional itu akan digelar di kandang Persibo Bojonegoro yakni Stadion Letjen Hadji Soedirman. Hal itu setelah PSSI mendapuk Persibo Bojonegoro menjadi tuan rumah Grup M Liga 3 Nasional itu.

Baca juga:  Susah Payah Kalahkan Persibo, Pelatih Persebaya Mengaku Puas

Manajer Persibo Bojonegoro Henry Arifianto membenarkan hal itu. Persibo Bojonegoro tergabung dalam Grup M dan terpilih menjadi tuan rumah di Liga 3 Nasional yang bakal dihelat mulai 29 April 2024 tersebut.

Terkhusus perihal terpilihnya Persibo Bojonegoro menjadi salah satu tuan rumah di Liga 3 Nasional, Arif sapannya mengatakan, keputusan PSSI yang menguntukan Laskar Angling Dharma tersebut sudah sesuai prediksinya.

Baca juga:  Susah Payah Kalahkan Persibo, Pelatih Persebaya Mengaku Puas

“Kami sudah memprediksi menjadi tuan rumah. Mengingat, kami sebelumnya telah sukses sebagai tuan rumah Liga 3 Jawa Timur,” ujarnya (27/3).

Selama menjadi tuan rumah Liga 3 Jawa Timur, segenap panitia pelaksana pertandingan bekerja cukup bagus. Seluruh pertandingan Liga 3 Jawa Timur di Stadion Letjen H Soedirman berjalan lancar dan nyaris tanpa kendala.

“Itu yang jadi pertimbangan PSSI dalam memilih kami lagi sebagai tuan rumah Liga 3 Nasional,” imbuhnya.

Baca juga:  Susah Payah Kalahkan Persibo, Pelatih Persebaya Mengaku Puas

Ia berharap, Boromania bisa kembali mendukung penuh laskar angling dharma yang bakal bermain di liga 3 Nasional.

“Doa kami untuk Liga 3 Nasional nanti, para suporter Persibo Bojonegoro selalu memenuhi stadion untuk memberikan motivasi dan semangat kepada para pemain Persibo Bojonegoro. Sebagai pemain ke-12,” pungkasnya.(*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News


No More Posts Available.

No more pages to load.