Plh Dinkes Jember Akui Bolos Kerja karena Tugas Kampus

oleh -233 Dilihat
IMG 20250419 WA0005
Sekretaris Dinas Kesehatan (Dinkes) Jember, dr Koeshar Yudyarto.

KabarBaik.co – Sekretaris Dinas Kesehatan (Dinkes) Jember, dr Koeshar Yudyarto akhirnya muncul setelah dikabarkan bolos kerja yang membuat pegawai terlambat mendapat gaji.

Koeshar mengaku bahwa dirinya memang tidak bekerja sejak Selasa (15/4) hingga Rabu (16/4) lalu. Bahkan ia mengaku pergi ke Malaysia bukan untuk urusan pekerjaaan.

“Saya mengakui itu karena memang ada tugas studi dari kampus untuk presentasi internasional,” kata dr Koeshar, Sabtu (19/4).

Namun Koeshar enggan menanggapi terkait sorotan terhadap dirinya yang disebut melanggar disiplin ASN karena bolos kerja selama 2 hari dan malah pergi ke luar negeri tanpa izin atasan.

“Untuk persoalan itu, saya serahkan sepenuhnya kepada Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Jember,” katanya.

Sebelumnya ramai di media sosial soal Sekretaris Dinas Kesehatan (Dinkes) Jember, dr Koeshar Yudyarto yang bolos dan berdampak kepada sekitar 2 ribu pegawai, baik ASN maupun non ASN- Dinkes Jember terlambat mendapat gaji.

dr Koeshar sendiri sementara waktu juga ditunjuk menjadi Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinkes Jember menggantikan pejabat definitif, dr Hendro yang sejak akhir bulan puasa lalu izin cuti untuk umrah ke tanah suci. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Penulis: Dwi Kuntarto Aji
Editor: Gagah Saputra


No More Posts Available.

No more pages to load.