Program Sidoarjo SIAP 24 Jam Ditutup, Plt Bupati: Sangat Mendukung Pembangunan

oleh -162 Dilihat
IMG 20240730 WA0034
Pemkab Sidoarjo dan Kodim 0816/Sidoarjo wujudkan keamanan dan kenyamanan kota.

KabarBaik.co – Pelaksanaan Program Sidoarjo Semangat, Inovasi, Aman dan Peduli (SIAP) 24 jam secara resmi telah usai. Seremonial penutupan dilakukan melalui doa bersama di Makodim 0816/Sidoarjo, Selasa (30/7).

Mewakili masyarakat Sidoarjo secara keseluruhan, Plt Bupati Sidoarjo Subandi menghaturkan banyak terima kasih kepada TNI AD, dalam hal ini anggota Kodim 0816/Sidoarjo selaku pelaksana program. Terlebih penyelenggaraan tahun ini merupakan tahun ketujuh.

“Program Sidoarjo Siap 24 Jam ini merupakan bentuk komitmen Kodim 0816 Sidoarjo bersama pemerintah daerah menjadikan Kabupaten Sidoarjo yang bersemangat dalam pembangunan, inovatif, peduli dan aman,” tuturnya.

Program Sidoarjo Siap 24 jam terbukti mampu mewujudkan kerukunan serta kebersamaan dalam masyarakat. Hal ini secara tak langsung turut membantu Pemerintah menghadirkan kota yang aman dan nyaman untuk warganya.

“Kegiatan ini sangat membantu Pemerintah Kabupaten Sidoarjo dalam menjaga stabilitas keamanan dan pertahanan, oleh karena itu perlu dilanjutkan dan ditingkatkan kembali,” lanjutnya.

Lebih lanjut politisi dari PKB ini berharap agar ke depan program serupa atau yang lebih baik dapat dilaksanakan kembali agar langkah pembangunan di Sidoarjo yang dilakukan oleh Pemkab dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Terpisah, Komandan Kodim 0816/Sidoarjo Letkol Inf Guntung Dwi Prasetyo turut mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang mendukung kelancaran program ini. Apalagi banyak kegiatan yang dilakukan. Mulai dari penghijauan, pembersihan fasilitas umum, sosialisasi wawasan kebangsaan, temu kangen dengan petani hingga cangkrukan bela negara dan perkemahan kebangsaan bersama anggota Pramuka.

“Semoga program Sidoarjo Siap 24 Jam yang mengambil tema Guyub Rukun Agawe Santoso Manunggal Sawijine Ayem Tentrem kali ini mampu mengugah kembali semangat masyarakat dalam gotong royong, meningkatkan Kamtibmas, menumbuhkan rasa cinta tanah air serta bela negara di Kabupaten Sidoarjo,” harapnya.

Lebih lanjut, Guntung Dwi Prasetyo menyampaikan kegiatan Sidoarjo Siap 24 Jam melibatkan seluruh komponen masyarakat khususnya para Rencang Babinsa. Dikatakannya Rencang Babinsa merupakan sebutan mitra Babinsa yang telah membantu Sidoarjo Siap 24 Jam terlaksana dengan baik.

“Ada sekitar seribu orang Rencang Babinsa atau mitra-mitra Babinsa yang ada di lapangan yang inshalloh setiap saat siap bergerak, nama Rencang Babinsa itu singkatan dari Responsif, Andal, Cakap dan Gesit,” tandasnya.(*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Penulis: Yudha
Editor: Gagah Saputra


No More Posts Available.

No more pages to load.