PT BIMA Tinjau Operasional di Medan, Perkuat Sinergisitas dan Evaluasi Kinerja

oleh -321 Dilihat
bima
Jajaran komisaris dan direksi meninjau langsung proses bongkar muat, penerapan standar keselamatan kerja, kelancaran alur logistik, serta kesiapan peralatan operasional.

KabarBaik.co – PT Berkah Industri Mesin Angkat (PT BIMA), anak perusahaan Subholding PT Pelindo Jasa Maritim, menggelar agenda Manajemen Walkthrough bersama Dewan Komisaris dan Direksi pada hari Senin (29/9) di Medan. Kegiatan ini bertujuan memastikan proses bisnis berjalan optimal, mengidentifikasi potensi perbaikan, sekaligus memperkuat koordinasi strategis di seluruh lini operasional.

Kunjungan diawali dengan inspeksi lapangan di BIMA Site Belawan Domestik dan Belawan New Container Terminal (BNCT). Dalam kesempatan tersebut, jajaran komisaris dan direksi meninjau langsung proses bongkar muat, penerapan standar keselamatan kerja, kelancaran alur logistik, serta kesiapan peralatan operasional.

Agenda dilanjutkan dengan rapat koordinasi bersama manajemen BIMA Area 1 yang membahas evaluasi kinerja hingga triwulan III 2025 serta sejumlah isu strategis yang menjadi prioritas perusahaan. Rangkaian kegiatan ditutup dengan Rapat Koordinasi Direksi (Rakomdir) di Medan sebagai forum pengambilan keputusan strategis sekaligus penguatan kolaborasi lintas fungsi.

Hadir dalam kegiatan ini Dewan Komisaris PT BIMA yang diwakili oleh Ahmad Wahid dan Amrizal, serta jajaran Direksi yang terdiri dari Paul July S (Direktur Utama), Arif Widodo (Direktur Keuangan, SDM, dan Manajemen Risiko), dan Arif Maulana (Direktur Operasi & Teknik).

Melalui agenda ini, PT BIMA menegaskan komitmennya dalam mendukung kelancaran logistik nasional. Perusahaan berupaya menjaga kinerja operasional, memperkuat tata kelola, dan memberikan layanan terbaik bagi ekosistem Pelabuhan Indonesia.

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Kami mengajak Anda untuk bergabung dalam WhatsApp Channel KabarBaik.co. Melalui Channel Whatsapp ini, kami akan terus mengirimkan pesan rekomendasi berita-berita penting dan menarik. Mulai kriminalitas, politik, pemerintahan hingga update kabar seputar pertanian dan ketahanan pangan. Untuk dapat bergabung silakan klik di sini

Penulis: Dani
Editor: Gagah Saputra


No More Posts Available.

No more pages to load.