KabarBaik.co – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Batu menginformasikan bahwa 6 pendaki yang berasal dari Gresik dan Surabaya selamat setelah tersesat di Gunung Buthak, Kota Batu. Proses evakuasi dilakukan pada Rabu (31/7).
Enam pendaki Gunung Buthak tersebut antara lain Aliando Kurnia Pratama Susilo, warga Desa Kedayang, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik; Andre Nizar Kurniawan warga Kebomas Gresik; Mirfakul Qolbi warga Desa Suci, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik; Sugeng Imam Prasetyo warga Manyar, Kabupaten Gresik; M. Rico Prasetyo warga Benowo, Kota Surabaya; dan Achmad Arif warga Manyar, Kabupaten Gresik.
“Enam pendaki yang berasal dari Gresik dan Surabaya berhasil diselamatkan,” kata Kepala Pelaksana BPBD Kota Batu Agung Sedayu saat dihubungi melalui sambungan telepon, Rabu (31/7).
Menurut Agung, enam pendaki itu tersesat saat akan perjalanan turun dari Gunung Buthak. Beruntung mereka dapat dievakuasi oleh petugas gabungan untuk selanjutnya diistirahatkan di pos pendakian Gunung Panderman, Kota Batu.
Agung menjelaskan, enam orang itu melakukan pendakian ke Gunung Buthak pada Selasa (30/7) sekitar pukul 09.10 WIB melalui Pos Pendakian Gunung Panderman Buthak. Mereka baru berhasil mencapai puncak gunung pada pukul 16.00 WIB.
“Saat akan turun kondisi cuaca berkabut tebal dan tanda jalan tidak terlihat. Pukul 21.00 WIB salah satu survivor menghubungi keluarganya yang ada di Malang bahwa mereka tersesat,” jelas Agung.
Pihak keluarga kemudian menghubungi Pos Pendakian dan BPBD Kota Batu. Tim rescue gabungan selanjutnya berkoordinasi dan melakukan proses evakuasi pada Rabu (31/7) pukul 02.00 WIB dini hari melalui jalur pendakian panderman Buthak. Pukul 06.35 WIB survivor ditemukan dalam kondisi selamat dan dilakukan evakuasi turun ke pos pendakian.
“Saat itu para survivor sudah di pos pendakian Gunung Panderman Buthak dan dilakukan pemeriksaan oleh PSC 119 Kota Batu. Dan sekitar pukul 08.00 pagi enam pendaki ini pulang ke daerahnya masing-masing,” pungkasnya. (*)