Sugeng Rawuh Dimov dan Dejan! Duo Pemain Asing Baru di Skuad Persebaya Surabaya

oleh -1029 Dilihat
DIMOV DAN DEJAN
Dime Dimov dan Dejan Tumbas (kanan). (Foto dokumen Persebaya Surabaya)

KabarBaik.co- Selamat datang, sugeng rawuh, welcome di Kota Pahlawan Surabaya: Dime Dimov dan Dejan Tumbas. Keduanya adalah pemain baru yang bakal memperkokoh Persebaya Surabaya di putaran kedua Liga 1 Indonesia 2024/2025. Kehadiran dua pemain asing itu menambah asa Green Force merengkuh mahkota juara musim ini.

Sejatinya, pada putaran pertama, performa tim Persebaya terbilang sudah solid. Buktinya, saat ini tim asuhan Paul Munster itu nangkring di posisi kedua klasemen sementara. Meraup 37 poin di bawah Persib Bandung (38 poin). Jika saja tidak tergelincir kalah 2-0 melawan Bali United di matchday ke-17, boleh jadi Persebaya menjuarai paruh musim ini.

Nestapa Evan Dimas: Sejatinya Berpeluang Jadi Legenda Surabaya, Kini Dicopot Persik Kediri di Paruh Musim

Nah, kehadiran Dimov dan Dejan tersebut diyakini akan membawa dampak besar lagi terhadap performa skuad Bajol Ijo, julukan lain Persebaya. Juga, makin menambah antusiasisme dan meriuhkan suporter.

Terlebih, jika benar rasan-rasan yang berkembang di media sosial, Rizky Ridho juga kembali pulang kandang ke Suroboyo. Ia adalah jangkar timnas Indonesia jebolan akademi Persebaya, yang kini bermain untuk Persija Jakarta.

Sas-sus Rizky Ridho balik kandang dan berpotensi jadi legenda baru Surabaya itu juga buah unggahan di Instgagram Persebaya Official. Di laman itu, diunggah jersey nomor punggung 5. Nomor yang biasa dipakai Rizky Rdho. Namun, kabar itu masih sebatas rumor dan harapan suporter saja. Kepastiannya menunggu beberapa hari ke depan.

Yang jelas, data yang dihimpun KabarBaik.co, Dimov merupakan tipikal pemain bertahan yang tangguh. Posisinya bek tengah. Namun, uga bisa bermain sebagai winger atau gelandang bertahan. Dengan demikian, ke depan barisan belakang makin kokoh. Tidak mudah tertembus serangan lawan.

Dimov lahir 25 Juli 1994, asal Makedonia Utara. Sebelumnya, ia bermain untuk klub Lok Sofia hingga Juli 2023. Selama musim terakhirnya, Dimov tampil sebanyak 19 kali. Sebelum bermain di Bulgaria, Dimov juga memperkuat tim di Prva Liga Serbia.

KABAR BAIK PERSEBAYA

Sementara itu, Dejan lahir pada 5 Agustus 1999 di Krivaja, eks wilayah Yugoslavia. Ia memegang kewarganegaraan Serbia. Pemain gelandang serang yang serba bisa. Bisa bermain sebagai penyerang tengah maupun sayap kanan. Sebelumnya, Dejan merumput di Liga Tajikistan. Bahkan, ia dinobatkan sebagai pemain asing terbaik liga pada musim 2024.

Tergusur Persib, Kandas Juara Paruh Musim, Persebaya Kami Haus Kabar Baik!

Tinggi badan Dejan sangat ideal, yakni 187 sentimeter. Dengan postur tubuhnya itu Dejan memiliki keunggulan dalam duel-duel udara. Kabarnya, kecepatan dan akurasi tembakannya juga ciamik.

Statistik karier profesional Dejan juga cukup menjanjikan. Dari 128 penampilan, Dejan mencetak 21 gol dan 6 assist. Durasi waktu bermain mencapai 8.357 menit. Data dari Transfermarkt, nilai pasaran Dejan saat ini mencapai Rp 3,48 miliar.

Kehadiran Dimov dan Dejan, kini menggenapkan jumlah pemasin asing di Persebaya. Sesuai regulasi Liga 1 Indonesia 2024/2025, setiap tim berhak merekrut delapan pemain asing. Namun, tim kebanggaan Kota Surabaya itu hanya mengambil enam pemain asing pada putaran pertama. Yakni, Slavko Damjanovic, Gilson Costa, Mohammed Rashid, Fransisco Rivera, Flavio Silva, dan Bruno Moreira.

Direktur Operasional Persebaya Chandra Wahyudi kepada awak media menyatakan, kebijakan Persebaya untuk memenuhi kuota pemain asing di putaran kedua ini hasil berdiskusi dengan tim pelatih. Tentu dengan pertimbangan agar kekuatan Persebaya di putaran kedua menjadi semakin baik.

’’Kami juga mempertimbangkan chemistry tim sepanjang putaran pertama. Sehingga kami membidik pemain yang menurut pelatih dan manajemen bisa menambah kekuatan Persebaya,” katanya.

Selain itu, lanjut dia, kebijakan itu juga mempertimbangkan untuk membuat program jangka panjang. ’’Ini tidak hanya proyeksi putaran kedua. Tapi, juga untuk dua atau tiga musim yang akan datang,” ujarnya. (*)

Cek Berita dan Artikel kabarbaik.co yang lain di Google News

Editor: Hardy


No More Posts Available.

No more pages to load.