KabarBaik.co – Tebing setinggi 10 meter di akses obyek wisata Telaga Sarangan Magetan longsor. Longsoran tersebut menutup total akses jalan yang melingkari telaga Sarangan Kamis (15/1) pagi sekitar pukul 05.00 WIB.
“Longsor terjadi tadi pagi. Tidak ada korban jiwa karena kejadiannya pagi, masih sepi, belum ada pengunjung Telaga Sarangan,” ujar Kapolres Magetan AKBP Raden Erik Bangun Prakasa.
Erik mengatakan pembersihan material longsor berupa tanah dan batu dilakukan oleh pihak BPBD dan dibantu personel TNI-Polri. Pembersihan dilakukan menggunakan alat berat.

“Alat berat diperlukan karena ada longsoran batu besar juga,” kata Erik.
Erik mengimbau pengendara agar waspada jika melintasi jalanan bertebing di Magetan. Jalan bertebing rawan longsor saat musim hujan.
“Kmai iimbau masyarakat waspada, jangan berteduh dari hujan di bawh pohon ataupun pinggiran tebing karena rawan longsor,” tandas Erik. (*)









