KabarBaik.co – Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) melakukan serangkaian kegiatan di Desa Ranggeh, Kecamatan Gondangwetan, Kabupaten Pasuruan, Kamis (26/9). Kunjungannya untuk meningkatkan program pendaftaran tanah sistematis lengkap (PTSL).
AHY menyerahkan 52 sertifikat tanah elektronik di Kabupaten Pasuruan. Jumlah itu terdiri dari 48 sertifikat hak milik berupa rumah dan tanah kebun serta 4 sertifikat tanah wakaf berupa musola. Dia bersyukur pemilik tanah sudah memiliki kekuatan hukum atas tanah-tanahnya dan berharap bisa meningkatkan nilai ekomomi.
“Alhamdulillah, warga sudah memiliki sertifikat elektronik secara gratis dari program PTSL. Tanah mereka semakin tinggi nilai ekonomi dan bisa dijadikan modal usaha apabila diperlukan,” kata AHY.
AHY berharap program PTSL yang telah berjalan bisa dinikmati oleh seluruh masyarakat yang mengikuti program tersebut. Dia bertekad untuk terus menjangkau masyarakat yang hingga kini belum menikmati program tersebut. “Masyarakat berharap program PTSL terus dilanjutkan agar mereka bisa memiliki hak atas tanahnya secara hukum,” ucap AHY.
Khasana, salah satu peserta program PTSL merasa senang karena sudah 8 tahun tanahnya hanya berupa surat hibah. “Senang sekali karena sebelumnya sudah 8 tahun tanah saya hanya surat hibah, dengan ikut program PTSL tiga bulan jadi dan gratis,” terangnya. (*)