KabarBaik.co – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia, masyarakat Banyuwangi menunjukkan antusiasme dan semangat kebangsaan yang tinggi. Salah satunya adalah komunitas pelari yang tergabung dalam Komunitas BWXplorer yang merayakan kemerdekaan dengan cara unik, yaitu berlari sejauh 79 kilometer.
Ketua Komunitas BWXplorer, Hendri Tan, menjelaskan bahwa lari sejauh 79 kilometer ini merupakan bentuk penghormatan kepada para pejuang yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.
“Kita mencoba mewujudkan cinta kepada Indonesia melalui yang bisa dilakukan, yaitu dengan berlari sejauh 79 Km, dan ini cara kami dalam merayakan HUT RI,” ujar Hendri Tan, Minggu (18/8).
Hendri menambahkan bahwa kegiatan lari dalam rangka HUT RI ini telah menjadi agenda rutin komunitasnya. Sebelumnya, komunitas ini pernah berlari dari Lorong Bambu Taman Blambangan Banyuwangi menuju Puncak Gunung Ijen, dan setibanya di puncak, mereka mengibarkan bendera Merah Putih sebagai simbol semangat patriotisme.
“Setiap tahun kami peringati dengan berlari, karena ini hobi kami. Biasanya pesertanya tidak sampai sepuluh orang, tapi tahun ini peserta sudah bertambah banyak,” tambah Hendri.
Komandan Kodim 0825 Banyuwangi, Letkol Arh Joko Sukoyo, menyambut positif kegiatan yang dilakukan oleh Komunitas BWXplorer ini. Sebagai bentuk dukungan, Kodim Banyuwangi memberikan fasilitasi berupa personel untuk mengawal jalannya kegiatan, serta menyediakan markas Koramil sebagai tempat istirahat bagi para pelari.
“Tahun ini kami rangkul mereka, karena memang kegiatannya sangat positif. Selain itu, ada anggota kami yang ikut berlari, dan beberapa juga melakukan pengawalan,” jelas Letkol Arh Joko.
Perayaan HUT RI ke-79 di Banyuwangi kali ini menjadi semakin spesial dengan kehadiran 79 anggota komunitas pelari yang terdiri dari Komunitas BWXplorer dan Teman Lari Banyuwangi. Selain menempuh jarak 79 kilometer, panitia juga menyediakan jarak lari alternatif, yaitu 17 kilometer dan 8 kilometer, untuk meramaikan acara. (*)